SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

PANGKALANBUN

Rabu, 30 Desember 2020 14:27
Tim Gabungan Bubarkan Kerumunan Kafe
BUBARKAN PENGUNJUNG KAFE : Pengunjung cafe di Bundaran Pancasila Pangkalan Bun terpaksa di bubarkan kerana melanggar Prokes dan Jam malam Senin (28/12) malam. (HUMAS POLRES /RADAR PANGKALAN BUN )

PANGKALAN BUN – Tim Gabungan Operasi Lilin Telabang bubarkan kerumunan pengunjung kafe di sekitar Bundaran Pancasila karena kedapatan tidak mengenakan masker, Senin (28/12) malam. 

Kasat Narkoba Polres Kobar Iptu Nasir mengatakan bahwa pihaknya harus bertindak tegas karena para pengunjung kafe  tidak mematuhi dan menerapkan Protokol Kesehatan (Prokes). Selain pembubaran kerumunan, kafe tersebut juga melanggar jam malam yang telah ditetapkan Pemerintah Daerah Kabupaten Kotawaringin Barat.  

“Pembubaran kami lakukan sebagai bentuk kepedulian kepada masyarakat agar mencegah terjadinya risiko tertular Covid-19," kata Iptu Nasir.  

Mengingat saat ini wabah masih melanda dan Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Barat juga sudah mengeluarkan Surat Edaran Bupati Kobar Nomor : 451/526/PEM.2020 dengan salah satu isinya berupa imbauan kepada seluruh masyarakat dan para pelaku UMKM, Usaha Perdagangan, Restoran, Rumah Makan, Cafe dan Tempat Hiburan Malam agar menutup kegiatan usahanya pada pukul 21.00 WIB.  

“Sebelum membubarkannya, kami dari Polres Kobar telah menegur secara lisan pada masyarakat tersebut serta mensosialisasikan betapa berbahayanya Covid-19,” terangnya  

Dari kegiatan pembubaran tersebut juga ditemukan enam botol minuman keras jenis anggur merah. Kemudian pemilik kafe dan minuman keras tersebut dibawa ke Polres Kobar untuk dimintai keterangan lebih lanjut. 

“Kami sangat mengharapkan kesadaran dan kedisiplinan masyarakat untuk mematuhi prokes yang berlaku, demi memutus mata rantai serta menanggulangi wabah Covid-19,” pesannya. (rin/sla) 

 


BACA JUGA

Sabtu, 04 Mei 2024 12:31

Bantuan Banjir Menunggu Status Siaga Bencana

PANGKALAN BUN- Banjir di Kabupaten Kotawaringin Barat sudah semakin meluas.…

Sabtu, 04 Mei 2024 12:30

Pj Bupati Perlu Saran untuk Jabatan Eselon II

PANGKALAN BUN -  Dalam rangka mengisi kekosongan sejumlah jabatan eselon…

Jumat, 03 Mei 2024 11:57

Pelajar Kobar Hadiri Festival Tunas Bahasa Ibu

PANGKALAN BUN - Sebagai bentuk penghargaan atas prestasi, sejumlah siswa…

Jumat, 03 Mei 2024 11:56

Harapkan Kurikulum Merdeka Berdampak Terhadap Kualitas SDM di Kobar

PANGKALAN BUN –Upacara peringatan Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) di Kabupaten…

Kamis, 02 Mei 2024 17:29

Dukung Langkah Tegas Polisi Amankan Penjarah Sawit

PANGKALAN BUN - Wakil ketua II DPRD Kotawaringin Barat (Kobar),…

Kamis, 02 Mei 2024 17:19

Rekomendasi Pansus DPRD Jadi Acuan Pemkab

PANGKALAN BUN - Sejumlah rekomendasi yang disampaikan panitia khusus (Pansus)…

Selasa, 30 April 2024 18:39

Permudah Masyarakat dan Tarik Investasi, Dinas PUPR Kembangkan Aplikasi SIMBA

PANGKALAN BUN - Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR)…

Selasa, 30 April 2024 18:36

Kobar Raih Penghargaan Terbaik Pertama Pembangunan Daerah

PANGKALAN BUN - Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Barat, Kalimantan Tengah meraih…

Selasa, 23 April 2024 10:51

Jemaah Calon Haji Ikuti Manasik

SUKAMARA – Kementerian Agama Kabupaten Sukamara menggelar kegiatan manasik haji…

Kamis, 21 Maret 2024 16:07

Petani Sawit Lamandau Bersertifikat RSPO Dapat Insentif

NANGA BULIK - Ratusan petani swadaya kelapa sawit di Desa…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers