SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

PANGKALANBUN

Sabtu, 16 Januari 2021 12:52
Banyak Pelajar Positif Covid-19
ILUSTRASI.(NET)

NANGA BULIK - Sebanyak 18 warga dinyatakan positif Covid-19 pada Kamis (14/1) lalu. Hal ini membuat warga Lamandau semakin galau. Apalagi sebagian besar berada di wilayah  Kecamatan Bulik.

Sebelumnya, angka terkonfirmasi positif Covid-19 di Lamandau terus menurun karena banyak pasien yang telah sembuh. Namun  dalam sepekan terakhir ada penambahan pasien yang terkonfirmasi positif Covid-19 yang cukup signifikan.

Dari berbagai informasi yang berhasil dihimpun, dalam satu pekan ada tambahan 24 pasien Covid-19. Dari angka itu, 17 di antaranya adalah pelajar yang sekolah di luar kota.

Awalnya para pelajar setara SMP dan SMA tersebut akan kembali ke sekolah mereka di luar kota. Sebelum kembali ke sekolah, mereka harus membawa hasil rapid test.

"Hasil tes rapid positif dan ditindaklanjuti dengan swab. Dan hasil swab enam pelajar yang pertama positif. Selanjutnya dari penambahan 18 pasien positif, 11 diantaranya juga pelajar," beber salah satu sumber.

Saat ini para pasien positif tersebut telah dikarantina di mess desa. Mereka dalam keadaan sehat alias orang tanpa gejala.

Sementara itu, sejak tahun lalu dinas kesehatan telah memiliki program rapid test gratis bagi pelajar dan mahasiswa. Pelajar dan mahasiswa yang akan kembali ke sekolah dapat melakukan rapid test terlebih dahulu secara gratis.

Kemarin terdapat dua pasien  sembuh, sehingga tersisa 38 pasien positif dalam perawatan. Total sudah terdapat  323 kasus terkonfirmasi positif Covid-19, pasien sembuh 283 orang, dan meninggal dunia dau orang. (mex/yit)

 


BACA JUGA

Rabu, 05 November 2025 12:40

Fraksi Gerindra Soroti Infrastruktur Jalan dan Drainase di Kobar

PANGKALAN BUN – Fraksi Partai Gerindra DPRD Kabupaten Kotawaringin Barat…

Senin, 03 November 2025 16:11

DPRD Kobar Temui Menteri P2MI

PANGKALAN BUN – DPRD Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar) melakukan konsultasi…

Sabtu, 01 November 2025 17:54

Temui Menteri P2MI, DPRD Bahas Perluasan Peluang Kerja Warga Kobar ke Luar Negeri

PANGKALAN BUN – DPRD Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar) melakukan konsultasi…

Sabtu, 01 November 2025 10:42

Infrastruktur Pedesaan Butuh Perhatian Pemerintah

PANGKALAN BUN – Fraksi Partai Gerindra DPRD Kabupaten Kotawaringin Barat…

Rabu, 29 Oktober 2025 13:21

DPRD Kobar Dorong Pemkab Perkuat Ketahanan Pangan

PANGKALAN BUN – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Kotawaringin…

Senin, 27 Oktober 2025 13:08

Fraksi Golkar Dorong Optimalisasi Pendapatan Daerah dan Evaluasi Bagi Hasil Sawit

PANGKALAN BUN – Fraksi Partai Golkar DPRD Kabupaten Kotawaringin Barat…

Jumat, 24 Oktober 2025 17:11

Komisi C DPRD Kobar Apresiasi DLH Aktif Tangani Pengelolaan Sampah hingga ke Desa

PANGKALAN BUN – Komisi C Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD)…

Rabu, 22 Oktober 2025 11:06

Fraksi Nasdem dan Gerindra Minta Pemkab Segera Tertibkan Distribusi BBM

PANGKALAN BUN – Antrean panjang kendaraan di sejumlah Stasiun Pengisian…

Senin, 20 Oktober 2025 11:52

Fraksi Gerindra Desak Rehabilitasi Ruang Kelas di SMPN 2 Arsel

PANGKALAN BUN – Fraksi Partai Gerindra DPRD Kabupaten Kotawaringin Barat…

Jumat, 17 Oktober 2025 11:52

Fraksi PAN-PKS Minta Pemkab Kobar Serius Tangani Anak Putus Sekolah

PANGKALAN BUN – Fraksi Partai Amanat Nasional (PAN) dan Partai…
Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers