SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

SAMPIT

Sabtu, 27 Maret 2021 11:24
Tantang Operasi Duet Srikandi, Gerebek Warung Miras di Kotim

SAMPIT – Duet srikandi di Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim), Wakil Bupati Kotim Irawati dan Ketua DPRD Rinie, ditantang menggelar operasi terhadap warung miras yang selama ini jadi sorotan. Keduanya diharapkan tak hanya fokus merazia kehidupan malam di Kotim, namun juga memberangus bisnis haram yang selama ini meresahkan.

”Jangan hanya razia warung remang-remang saja. Kami berharap Wakil Bupati bersama dengan Ketua DPRD menertibkan warung miras yang buka 24 jam bersama Satpol PP Kotim. Kami sangat menunggu aksi itu,” kata Santo, warga Baamang, Jumat (25/3).

Beberapa waktu lalu, Wabup dan Ketua DPRD Kotim bersama sejumlah pihak terkait menggelar operasi untuk menertibkan prostitusi terselubung. Dari hasil operasi itu, Pemkab Kotim membongkar sejumlah warung remang-remang di ruas jalan lingkar selatan Kota Sampit yang menyediakan jasa esek-esek.

Menurutnya, razia terhadap miras harusnya dipriroritaskan ketimbang merobohkan warung remang-remang di jalur lingkar selatan. Pasalnya, biang penyakit masyarakat tersebut dinilai bermuara pada peredaran miras yang tidak terkendali.

Dia menuturkan, penertiban terhadap miras ilegal di Kotim jarang dilakukan. Kalaupun ada, hal itu tak menyelesaikan masalah peredaran miras ilegal. Hal itu terbukti dengan masih eksisnya sejumlah warung miras menjalankan usahanya meski tak mengantongi izin.

”Harusnya, kalau mau masalah sosial itu diatasi, selesaikan dulu penyebabnya. Harusnya penanganan miras ini juga jadi prioritas. Problem sosial yang muncul, seperti mabuk-mabukan, hanya turunan dari peredaran miras saja,” kata Santo.

Praktisi hukum di Kotim, Bambang Nugroho, mengatakan, miras bisa memicu aksi kriminal. Hal itu terbukti dari sejumlah kasus kriminalitas di Kotim yang dipicu miras.

”Dari daftar perkara yang disidangkan di Pengadilan Negeri Sampit, salah satunya karena miras. Kasus pemerkosaan, pembunuhan, penganiayaan, pencopetan, dan lainnya disebabkan miras itu,” ujar Bambang yang kerap bersidang di Pengadilan Negeri Sampit sebagai pengacara ini.

Bambang sepakat biang dari semua persoalan sosial di Kotim selain narkoba juga disebabkan miras. Harusnya, tegas dia, pemerintah lebih aktif memberantas miras, sementara narkoba ditangani aparat penegak hukum.

”Di Sampit ini terlalu mudah mendapatkan miras. Kita bukan meniadakan miras, tetapi dikendalikan. Peredarannya harus dalam pengawasan pemerintah sesuai aturan,” ujarnya. (ang/ign)

loading...

BACA JUGA

Kamis, 24 April 2025 17:24

Program MBG Tingkatkan Gizi Anak dan Ekonomi Petani

SAMPIT – Bupati Kotawaringin Timur (Kotim) Halikinnor menyatakan dukungannya terhadap…

Kamis, 24 April 2025 17:24

Petani di Lampuyang Perlu Tambahan Pupuk Bersubsidi

SAMPIT –Petani di Desa Lampuyang Kecamatan Teluk Sampit, Kabupaten Kotawaringin…

Kamis, 24 April 2025 17:23

Ajari Pelajar SMP dalam Penanggulangan Karhutla

SAMPIT – Dalam rangka memperingati Hari Kesiapsiagaan Bencana (HKB) Tahun…

Kamis, 24 April 2025 17:22

Apresiasi dari Pemkab Kotim, Pemilik Kendaraan Taat Pajak Diberi Suvenir

SAMPIT – Suasana di depan Stadion 29 November, Jalan Tjilik…

Rabu, 23 April 2025 17:23

Warga Diminta Gunakan Plat Lokal

SAMPIT–Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) terus menggencarkan…

Rabu, 23 April 2025 17:22

DLH Ajak Warga Hijaukan Kotim

SAMPIT — Kesadaran menjaga lingkungan terus digaungkan Dinas Lingkungan Hidup…

Rabu, 23 April 2025 17:22

DPMPTSP Bantah Ritel Modern Gunakan Izin Kafe

SAMPIT–Dugaan adanya sejumlah ritel modern di Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim)…

Rabu, 23 April 2025 17:21

Dinas Pertanian Edukasi Petani Untuk Optimalisasi Serapan Gabah

SAMPIT - Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Kabupaten Kotawaringin Timur…

Selasa, 22 April 2025 17:11

Bupati Dorong Reformasi Sistem Kerja Medis

SAMPIT – Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) bersiap melakukan langkah…

Selasa, 22 April 2025 17:10

Perempuan Makin Percaya Diri Ambil Peran Strategis

SAMPIT–Peringatan Hari Kartini ke-146 dimaknai Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim)…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers