SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

SAMPIT

Kamis, 02 Februari 2023 12:08
Tiga Desa di Kotabesi Rawan Karhutla
ilustrasi

SAMPIT - Kecamatan Kotabesi, Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim), menjadi salah satu wilayah langganan kebakaran hutan dan lahan (karhutla) setiap musim kemarau. Tiga desa di Kotabesi yang rawan karhutla yakni Kandan, Camba, dan Soren.

Sebagai upaya persiapan dalam menghadapi bencana karhutla, Pemerintah Kecamatan Kotabesi menggelar apel siaga karhutla pada Rabu (1/2). Apel siaga karhutla dihadiri 180 orang dari sembilan desa dan dua kelurahan di Kecamatan Kotabesi serta perusahaan besar swasta.

Camat Kotabesi Gusti Mukafi mengatakan, dasar pelaksanaan apel siaga karhutla diatur berdasarkan Peraturan Daerah Provinsi Kalteng Nomor 1 Tahun 2022 tentang pengendalian karhutla.

“Apel siaga karhutla digelar di setiap kecamatan. Di Kotim yang sudah menggelar apel siaga karhutla ada empat di Kecamatan Seranau, Baamang, Parenggean dan Kotabesi hari ini (kemarin,Red),” kata Gusti Mukafi, Rabu (1/2).

Pelaksanaan apel siaga karhutla dilakukan untuk mengecek kembali kesiapan peralatan pemadam kebakaran dalam rangka menghadapi musim kemarau panjang yang kemungkinan terjadi tahun ini.

“Beberapa minggu lalu cuaca cukup panas meskipun belum memasuki musim kemarau, Kecamatan Kotabesi siap siaga menghadapi kemungkinan karhutla. Saat apel upacara, semua desa dan kelurahan termasuk perusahaan diwilayah Kecamatan Kotabesi membawa peralatan pemadam kebakaran dan itu semua diperiksa apakah masih berfungsi dengan baik atau tidak,” ujarnya.

Dari sembilan desa dan dua kelurahan di Kecamatan Kotabesi masing-masing menyiagakan 10 personel. “Semua desa dan kelurahan punya alkon, hanya kami minim alat pelindung diri,” katanya.

Gusti mengatakan per Januari sampai memasuki awal Februari 2023 belum ada kasus karhutla yang terjadi di wilayah Kecamatan Kotabesi. “Mulai hari ini sampai tiga bulan ke depan Posko Koramil mulai diaktifkan. Ini sebagai bentuk antisipasi di tingkat kecamatan dalam menghadapi musim kemarau yang dapat mengakibatkan terjadinya karhutla,” tandasnya. (hgn/yit)

loading...

BACA JUGA

Selasa, 26 November 2024 10:38

Halikinnor Kembali Bertugas sebagai Bupati Kotim

SAMPIT -  Halikinnor,  kembali  menjalankan  tugasnya  sebagai   Bupati…

Senin, 25 November 2024 10:34

Pemkab Kotim Siapkan Lahan

SAMPIT – Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) berencana membangun gudang…

Jumat, 22 November 2024 10:42

Harapan Baru Tingkatkan Kualitas Beras Lokal

SAMPIT – Pembangunan Rice Milling Plant (RMP) di Desa Lampuyang,…

Kamis, 21 November 2024 10:45

Kotim Raih Penghargaan dari Kementerian Pekerjaan Umum

SAMPIT -  Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim)  mendapatkan  nominasi  Program …

Rabu, 20 November 2024 10:37

Kotim Tingkatkan Kualitas SDM Pariwisata Lewat Pelatihan Sadar Wisata

SAMPIT -  Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) …

Selasa, 19 November 2024 10:49

Ratusan Peserta Tes CPNS Tidak Hadir

SAMPIT -  Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) Calon Pegawai Negeri Sipil…

Selasa, 12 November 2024 10:34

Guru Penggerak Dibekali Keterampilan Kepemimpinan

SAMPIT -  Balai  Guru  Penggerak  Provinsi  Kalimantan  Tengah  (Kalteng) …

Jumat, 08 November 2024 10:44

Tutupi Kekosongan Jabatan, Penuhi Kebutuhan Pegawai

SAMPIT – Penjabat (Pj) Sekretaris Daerah (Sekda) Kotawaringin Timur (Kotim)…

Rabu, 06 November 2024 09:58

Kotim Raih Bhumandala Award 2024

 SAMPIT -  Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim)  menorehkan prestasi gemilang di…

Selasa, 05 November 2024 10:34

Dana BLUD Rumah Sakit untuk Fasilitas, Gaji ASN Tetap Ditanggung Daerah

SAMPIT - Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim)  menyatakan bahwa dana…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers