SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

SAMPIT

Jumat, 31 Maret 2023 12:10
Aktivitas Warga Kapuas Tengah Lumpuh
BANJIR: Air merendam permukiman warga Kecamatan Kapuas Tengah kemarin (30/3). (POLSEK KAPUAS TENGAH)

Pujon yang merupakan Ibu Kota Kecamatan Kapuas Tengah, Kabupaten Kapuas, kebanjiran, Kamis (30/3). Ini merupakan banjir terparah di Pujon selama 15 tahun terakhir. Air sungai di wilayah tersebut meluap hingga masuk ke pekarangan rumah warga. Saat sahur, kedalaman air masih sebatas mata kaki.

“Tidak lama kemudian, air sudah sedalam dada orang dewasa,” kata warga bernama Arul, Kamis (30/3). Kapolsek Kapuas Tengah Iptu Rahmad Tuah menuturkan, banjir di Kapuas Tengah karena meluapnya Sungai Kapuas. Curah hujan yang tinggi membuat permukaan air sungai mengalami kenaikan menjadi 2,5 meter. “Banjir ini berdampak kepada 8.527 jiwa atau 2712 kepala keluarga di 13 desa di Kecamatan Kapuas Tengah,” ucapnya. Hingga saat ini pihaknya bersama TNI melakukan evakuasi  warga yang terjebak banjir, untuk dibawa ke tempat yang aman.

“Saat ini kami sedang membantu evakuasi warga yang terjebak di dalam rumah, agar bisa dibawa ke tempat aman demi mencegah adanya korban tenggelam,” terangnya. Masyarakat mengharapkan adanya bantuan berupa tenda darurat yang bisa dijadikan tempat pengungsian serta tempat ibadah, perahu karet, sembako, dan dapur umum. (der/yit)

loading...

BACA JUGA

Selasa, 26 November 2024 10:38

Halikinnor Kembali Bertugas sebagai Bupati Kotim

SAMPIT -  Halikinnor,  kembali  menjalankan  tugasnya  sebagai   Bupati…

Senin, 25 November 2024 10:34

Pemkab Kotim Siapkan Lahan

SAMPIT – Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) berencana membangun gudang…

Jumat, 22 November 2024 10:42

Harapan Baru Tingkatkan Kualitas Beras Lokal

SAMPIT – Pembangunan Rice Milling Plant (RMP) di Desa Lampuyang,…

Kamis, 21 November 2024 10:45

Kotim Raih Penghargaan dari Kementerian Pekerjaan Umum

SAMPIT -  Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim)  mendapatkan  nominasi  Program …

Rabu, 20 November 2024 10:37

Kotim Tingkatkan Kualitas SDM Pariwisata Lewat Pelatihan Sadar Wisata

SAMPIT -  Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) …

Selasa, 19 November 2024 10:49

Ratusan Peserta Tes CPNS Tidak Hadir

SAMPIT -  Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) Calon Pegawai Negeri Sipil…

Selasa, 12 November 2024 10:34

Guru Penggerak Dibekali Keterampilan Kepemimpinan

SAMPIT -  Balai  Guru  Penggerak  Provinsi  Kalimantan  Tengah  (Kalteng) …

Jumat, 08 November 2024 10:44

Tutupi Kekosongan Jabatan, Penuhi Kebutuhan Pegawai

SAMPIT – Penjabat (Pj) Sekretaris Daerah (Sekda) Kotawaringin Timur (Kotim)…

Rabu, 06 November 2024 09:58

Kotim Raih Bhumandala Award 2024

 SAMPIT -  Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim)  menorehkan prestasi gemilang di…

Selasa, 05 November 2024 10:34

Dana BLUD Rumah Sakit untuk Fasilitas, Gaji ASN Tetap Ditanggung Daerah

SAMPIT - Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim)  menyatakan bahwa dana…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers