SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

SAMPIT

Jumat, 11 Agustus 2023 12:40
Waspada! Katingan Mulai Dikepung Karhutla
KARHULA : Tim gabungan menangani kebakaran lahan yang terjadi di Desa Hampalit, Kereng Pangi, Kabupaten Katingan. (ISTIMEWA/RADAR SAMPIT)

Kebakaran lahan terus terjadi di Kabupaten Katingan. Terbaru di area Jalan Tjilik Riwut kilometer 28 Kereng Pangi, kepulan asap tebal menutup pandangan warga pada Kamis (10/8) siang sekira pukul 13.30 WIB. Kepala Pelaksana BPBD Kabupaten Katingan Markus mengatakan, kebakaran di Desa Hampalit,  Kecamatan Katingan Hilir tersebut awalnya dilaporkan seorang warga setempat Bernama Hefni.

Pelapor menyebutkan ada lahan di pinggir jalan Tjilik Riwut terbakar, kobaran api membesar. “Tim pemadam bersama relawan dan polisi langsung bergerak menuju titik yang terbakar. Namun, butuh waktu 120 menit atau dua jam untuk memadamkan api yang melahap area tersebut,” kata Markus. Menurutnya, kebakaran di Kecamatan Katingan Hilir ini menjadi area terbanyak jika dibandingkan dari kecamatan lainnya di Kabupaten Katingan dan ini menjadi peringatan untuk seluruh pihak dalam penanganan kebakaran.

“Di awal Agustus, memang sudah banyak laporan titik api yang masuk ke kami. Pemerintah terus menyatakan siaga dalam menghadapi kebakaran hutan dan lahan,” tegasnya. Markus menegaskan, tim pemadam terus disiagakan ke sejumlah posko penagamanan bersama unsur lainnya. “Semua elemen tim gabungan Damkar, BPBD, polri, TNI, Mangala Agni dan masyarakat wajib membantu dalam proses penanggulangan,” pungkasnya. (sos/fm)

loading...

BACA JUGA

Selasa, 26 November 2024 10:38

Halikinnor Kembali Bertugas sebagai Bupati Kotim

SAMPIT -  Halikinnor,  kembali  menjalankan  tugasnya  sebagai   Bupati…

Senin, 25 November 2024 10:34

Pemkab Kotim Siapkan Lahan

SAMPIT – Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) berencana membangun gudang…

Jumat, 22 November 2024 10:42

Harapan Baru Tingkatkan Kualitas Beras Lokal

SAMPIT – Pembangunan Rice Milling Plant (RMP) di Desa Lampuyang,…

Kamis, 21 November 2024 10:45

Kotim Raih Penghargaan dari Kementerian Pekerjaan Umum

SAMPIT -  Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim)  mendapatkan  nominasi  Program …

Rabu, 20 November 2024 10:37

Kotim Tingkatkan Kualitas SDM Pariwisata Lewat Pelatihan Sadar Wisata

SAMPIT -  Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) …

Selasa, 19 November 2024 10:49

Ratusan Peserta Tes CPNS Tidak Hadir

SAMPIT -  Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) Calon Pegawai Negeri Sipil…

Selasa, 12 November 2024 10:34

Guru Penggerak Dibekali Keterampilan Kepemimpinan

SAMPIT -  Balai  Guru  Penggerak  Provinsi  Kalimantan  Tengah  (Kalteng) …

Jumat, 08 November 2024 10:44

Tutupi Kekosongan Jabatan, Penuhi Kebutuhan Pegawai

SAMPIT – Penjabat (Pj) Sekretaris Daerah (Sekda) Kotawaringin Timur (Kotim)…

Rabu, 06 November 2024 09:58

Kotim Raih Bhumandala Award 2024

 SAMPIT -  Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim)  menorehkan prestasi gemilang di…

Selasa, 05 November 2024 10:34

Dana BLUD Rumah Sakit untuk Fasilitas, Gaji ASN Tetap Ditanggung Daerah

SAMPIT - Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim)  menyatakan bahwa dana…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers