SAMPIT – Di hari jadi ke-31 tahun Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim), Sekretaris Daerah (Sekda) Kotim Fajrurrahman menitipkan tugas untuk organisasi jurnalis tertua tersebut.
Fajrurrahman meminta PWI Kotim bisa menyelenggarakan lomba menulis yang dikhususkan bagi Kepala Satuan Organisasi Perangkat Daerah (SOPD) jajaran Pemkab Kotim.
”Adakan lomba menulis bagi para Kepala SOPD, nanti kami serahkan pada PWI, kerja sama dengan Dinas Kominfo," kata Fajrurrahman.
Hal tersebut disampaikan Fajrurrahman dalam sambutannya saat menghadiri acara syukuran Hari Ulang Tahun (HUT) ke-31 PWI Kotim di Rujab Bupati Kotim, Kamis (31/8).
Selain meminta PWI Kotim menggelar lomba menulis, Fajrurrahman juga meminta PWI bisa menggelar pelatihan jurnalistik yang diperuntukkan bagi Kepala SOPD.
”Dengan begitu, Kepala SOPD bisa menulis berita SOPD-nya, bagaimana yang baik dan apa adanya. Nanti, teman-teman PWI di medianya bisa melakukan perbaikan sesuai kaidah jurnalistik," katanya.
Pada HUT ke-31 PWI Kotim, atas nama pemerintah daerah dirinya memberikan apresiasi kepada eksistensi PWI Kotim selama ini, yang dinilai sangat banyak membantu pemerintah daerah.
”Sangat luar biasa, sampai saat ini PWI sudah banyak membantu pemerintah daerah menyampaikan berita objektif dan memiliki kemerdekaannya sendiri," ujarnya. (yn/ign)