SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

SAMPIT

Minggu, 10 September 2023 11:21
Karhutla di Sampit Makin Mengkhawatirkan, Beberapa Lokasi Terbakar Bersamaan

Kebakaran hutan dan lahan di Kabupaten Kotawaringin Timur semakin menjadi-jadi. Sabtu (9/9/2023), tim gabungan dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) dan relawan pemadam kebakaran (Redkar) tampak kewalahan mengatasi kebakaran lahan di lima lokasi dalam waktu yang bersamaan. Pantauan Radar Sampit, kejadian kebakaran lahan di Jalan Tidar IV Perumahan Citra Mandiri Residence yang berada diantara RT 28 dan RT 32 RW 2 Kelurahan Baamang Barat berada persis dekat mebel kayu dan areal permukiman warga.  Belum diketahui pasti penyebab kebakaran yang membuat lahan sekitar 100 meter x 50 meter itu menghitam akibat dilalap api. Namun, tepat di samping lokasi lahan yang terbakar terdapat kebun warga.

“Lahan kosong itu informasinya mau dijual dan memamg sedang dibersihkan. Kita tidak tahu apakah lahan itu sengaja dibakar atau tidak,” kata Selamat Sah Samosir, Ketua RT 32 RW 2 Kelurahan Baamang Barat, Kecamatan Baamang, Sabtu (9/9) siang. Kepulan asap dan api yang terus merembet mendekati bengkel mebel membuat warga panik bukan kepalang.

“Begitu api merembet dekat mebel, mobil unit dari relawan damkar Baamang dan BPBD langsung cepat memadamkan api. Kami warga disekitar lokasi kejadian ikut membantu mengangkut material kayu mebel. Olahraga disiang hari dicuaca yang begitu panas,” ungkap Samosir. Di waktu bersamaan, kebakaran lahan terjadi di Jalan Sudirman Kilometer 2, Jalan Lingkar Utara, Jalan Bumi Raya, dan di belakang Kantor Dinas Perikanan. Pantauan Radar Sampit di Jalan Lingkar Utara, karhutla menyebabkan  kabut asap cukup pekat. Pengguna jalan yang melintas harus extra hati-hati karena jarak pandang sangat pendek. Sejumlah pekerja bangunan di Jalan Lingkar Utara tampak menghentikan aktivitasnya karena asap tebal. “Ada lima titik secara bersamaan. Kalau bergantian masih aman, ini muncul secara bersamaan,” kata Kepala BPBD Kotim Multazam kemarin. Pada Sabtu petang, giliran kebakaran terjadi di Jalan Jenderal Sudirman Km 17 sekitar pukul 18.00 WIB.   Api menyala menerangi permukaan jalan Trans-Kalimantan. Beberapa pengendara lalu lalang mengabaikan api yang terus  membakar lahan di kawasan tersebut.  Tak lama berselang sekitar jam 19.00 WIB,  kebakaran lahan melanda di Perumahan Betang Raya, Jalan Jenderal Sudirman.

Total ada sembilan kejadian kebakaran lahan dalam sehari. Diantaranya di Jalan Bumi Ayu pukul 14.45 WIB, Jalan Bumi Raya 1 pukul 13.00 WIB, Jalan Ir Soekarno  atau Lingkar Utara Sampit simpang Kandan dekat Ponpes Al Marhamah pukul 12.55 WIB, Jalan MT Haryono Barat pukul 12.52 WIB, Jalan Jenderal Sudirman Km 2 pukul 11.24 WIB, Jalan Tidar III pukul 09.30 WIB, dan Jalan Tidar IV Perumahan Citra Mandiri Residence sekitar pukul 11.40 WIB. “Setelah dzuhur angin kencang. Biasanya akan muncul api baru, dimana titik baru ini bahkan mendekati permukiman. Alhamdulillah kita bisa blocking, tinggal pendingan yang dilakukan oleh Redkar swadaya Baamang,” tambahnya.

Diakuinya, Sampit sempat hujan ringan selama dua hari sehingga tidak terjadi kebakaran lahan. Situasi itu sempat dimanfaatkan untuk melakukan pengecekan peralatan pemadaman. Setelah dua hari libur melakukan pemadaman, api  muncul kembali di berbagai lokasi di waktu yang bersamaan. Selain karena faktor cuaca panas dan angin kencang, ada indikasi lahan sengaja dibakar.

“Dimungkinan ada lokasi baru yang dibakar, tapi kami tidak menemukan satu orang pun di lokasi. Seperti contoh di Jalan Tidar IV, itu bentuknya segi empat. Kita bisa melihat dari pola pembakaran bukan size up atau pelebaran, yang di belakang Kantor Dinas Perikanan juga baru, ini rata-rata fire aktif. Dugaan kuat sengaja dibakar,” sebutnya.  (yn/hgn/yit) 

loading...

BACA JUGA

Rabu, 09 September 2015 22:17

Dishub Diminta Tambah Traffic Light

<p><strong>PALANGKA RAYA</strong> &ndash; DPRD Kota Palangka Raya menilai sejauh…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers