SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

SAMPIT

Jumat, 29 September 2023 01:05
Warga Kotim Tak Rela Uang Pajak jadi Bancakan Tak Bermanfaat

Sejumlah kalangan mendesak agar pelaksanaan anggaran di Sekretariat DPRD Kotim segera diperiksa polisi maupun jaksa. Mereka tak rela uang pajak yang rutin dibayarkan, bahkan terkesan diburu, justru jadi bancakan oknum tertentu untuk keuntungan pribadi. ”Kami sebagai masyarakat tidak rela uang hasil pajak kami dijadikan seperti itu. Kami minta harus diusut tuntas, siapa yang bermain,” kata Yudi, warga Kota Sampit, Rabu (27/9/2023).

Yudi menuturkan, saat ini segala sesuatunya dikenakan pajak. Akan tetapi, uang hasil pajak tersebut justru digunakan untuk hal-hal yang tidak rasional. ”Bayangkan, kita ini dikejar-kejar bayar pajak motorlah, bayar pajak mobil, bayar pajak rumah dan tanah. Sebenarnya kami ikhlas saja membayar kalau memang digunakan untuk kepentingan masyarakat, tapi kalau dikorupsi kami tidak rela,” ujarnya. Warga lainnya yang juga mahasiswa di Sampit, Adi Kuniadi, mengatakan, sudah seharusnya penggunaan anggaran di DPRD Kotim diberikan efek jera apabila digunakan untuk hal-hal yang tidak penting.

”Ini tidak bisa didiamkan. Kalau memang masalah ini dibiarkan, kami siap turun demo ke jalanan. Kondisi daerah kita ini sedang tidak baik. Sudah bayar TPP tidak jelas, ditambah lagi dengan anggaran yang nilainya luar biasa di Sekretariat DPRD, membuat kami miris sekali,” katanya. Terpisah, seorang guru di Kota Sampit mengatakan, anggaran di DPRD Kotim dengan nilai fantastis tersebut berbanding terbalik dengan kondisi masyarakat saat ini,  khususnya bagi mereka yang berstatus guru. Mereka tengah menunggu pembayaran TPP karena kekosongan anggaran, namun di satu sisi ada anggaran yang terkesan foya-foya dan  minim manfaat. ”Harusnya anggaran itu bisa dialihkan untuk bayar TPP, khususnya kami guru-guru yang sudah beberapa bulan  menunggu pembayarannya,” kata guru yang meminta identitasnya tak disebutkan ini.

Menurutnya, ketimpangan anggaran tersebut membuat kecemburuan mereka dengan pemerintah kian tarpaut jauh. Di sisi lain, pihaknya diminta disiplin untuk urusan kewajiban absensi, padahal dari sisi hak keuangan tidak jelas. (ang/ign)

loading...

BACA JUGA

Kamis, 14 Agustus 2025 12:17

Tindak Tegas Perusak Fungsi Drainase

SAMPIT – Ketua DPRD Kotawaringin Timur (Kotim), Rimbun menegaskan pemerintah…

Kamis, 14 Agustus 2025 12:17

Prioritaskan Infrastruktur Jalan Pertanian dan Pendidikan

SAMPIT – Ketua Komisi II DPRD Kotawaringin Timur (Kotim), Akhyannoor,…

Rabu, 13 Agustus 2025 11:24

Ketua DPRD Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim), Rimbun

SAMPIT – Persaingan antara pasar tradisional dan pasar modern di…

Rabu, 13 Agustus 2025 11:23

Dukung Rencana BUMD Produksi Air Minum Kemasan

SAMPIT – Ketua DPRD Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim), Rimbun menyatakan…

Rabu, 13 Agustus 2025 11:23

Realisasikan Program Beasiswa Dokter Spesialis

SAMPIT - Wakil Ketua Komisi III DPRD Kotawaringin Timur (Kotim)…

Selasa, 12 Agustus 2025 17:08

Tindaklanjuti Permohonan Hibah Tanah Pembangunan MAN

SAMPIT - Ketua Komisi III DPRD Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim),…

Selasa, 12 Agustus 2025 17:05

Dorong Pertamina Gencarkan Sosialisasi Transisi Tabung Elpiji

SAMPIT - Anggota DPRD Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) Hendra Sia…

Selasa, 12 Agustus 2025 17:03

Kembalikan Anggaran Jalan Cempaka Mulia–Pulau Hanaut

SAMPIT – Wakil Ketua II DPRD Kotawaringin Timur (Kotim) Rudianur…

Senin, 11 Agustus 2025 11:56

Desak Telusuri Penyewaan Aset Daerah

SAMPIT – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Kotawaringin Timur…

Jumat, 08 Agustus 2025 17:19

Kotim Kaya SDA, tapi Masyarakat Tak Merasakan Dampak Ekonomi

SAMPIT – Ketua DPRD Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim), Rimbun menyoroti…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers