SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

SAMPIT

Jumat, 20 Oktober 2023 14:44
Maling Gasak Puluhan Kamera CCTV Sekolah

Barang apa pun yang bernilai bisa jadi sasaran pencuri. Pun demikian dengan kamera yang berfungsi sebagai pengawas aksi kejahatan itu. Alat elektronik tersebut bisa jadi target empuk kawanan maling. Hal demikian terjadi di Sekolah Dasar Negeri (SDN) 2 Palangka. Belasan kamera CCTV di sekolah itu digasak komplotan pencuri. Bahkan, aksi mereka sempat terekam kamera yang diambilnya.

Kepala SDN 2 Palangka Sumiati mengatakan, kamera CCTV yang hilang sebanyak 11 unit, dari total 14 unit kamera pengawas yang terpasang di sudut ruangan sekolah. Selain itu, para penjahat tersebut juga membawa kabur dagangan dari tujuh kantin sekolah. ”Kerugian sekolah diperkirakan Rp23 juta dan pihak kantin sebesar Rp4 juta. Kalau dari rekaman CCTV, ada empat orang yang masuk sekitar pukul 00.30 WIB,” katanya. Dia menuturkan, aksi empat pelaku terekam jelas kamera. Pelaku pertama tidak menggunakan penutup wajah, kedua menggunakan jaket penutup kepala, pelaku ketiga menggunakan masker dan sarung, serta pelaku keempat menutup kepalanya layaknya ninja.

”Semoga bisa terungkap dan ini pencurian pertama di sekolah sejak lima tahun saya menjabat. Kami akan tingkatkan pengamanan sekolah dengan memasang rantai di pagar,” katanya. Sumiati menuturkan, pencurian tersebut pertama kali diketahui pengelola kantin sekolah sekitar pukul 04.30 WIB. Pengelola mendapati pintu telah terbuka dengan barang dagangan yang berantakan. Pengelola kantin kemudian menghubungi penjaga sekolah sekitar pukul 05.00 WIB. ”Saya mendatangi sekolah dan menemukan sejumlah pintu ruangan guru dan kantor terbuka seperti didobrak paksa,” katanya. Kepala Unit Jatanras Satreskrim Polresta Palangka Raya Ipda Helmi mengatakan, pihaknya telah melakukan olah kejadian tempat perkara setelah mendapat laporan pihak sekolah. ”Masih lidik,” katanya, singkat. (daq/ign)

loading...

BACA JUGA

Jumat, 18 Juli 2025 17:43

Tegaskan Keseriusan Kelola Sampah

SAMPIT – Tempat Pembuangan Akhir (TPA) sampah di Jalan Jenderal…

Jumat, 18 Juli 2025 17:42

Bantuan Pangan Mulai Disalurkan

SAMPIT – Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim), resmi memulai penyaluran…

Jumat, 18 Juli 2025 17:41

Pembangunan PJU Jalan Pemuda dan Pramuka Capai 40 Persen

SAMPIT – Proyek pembangunan penerangan jalan umum (PJU) di dua…

Kamis, 17 Juli 2025 12:45

Sekolah Rakyat Masih Kekurangan Murid SD

SAMPIT – Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) masih menghadapi tantangan…

Kamis, 17 Juli 2025 12:44

Siswa Baru Ikuti Jalannya Rapat Paripurna DPRD

SAMPIT – Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) di SMP Negeri…

Kamis, 17 Juli 2025 12:44

Tes Urine sebagai Mekanisme Pembinaan ASN

SAMPIT – Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) mulai menerapkan tes…

Kamis, 17 Juli 2025 12:43

75 Personel Ikuti Simulasi Tanggap Darurat

SAMPIT – Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Kotawaringin Timur…

Rabu, 16 Juli 2025 17:35

Ketua TP-PKK Kotim Kunjungi IKN

SAMPIT — Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim)…

Rabu, 16 Juli 2025 17:35

Disdik akan Jaring Kepala Sekolah untuk Sekolah Rakyat

SAMPIT – Dinas Pendidikan Kabupaten Kotawaringin Timur (Disdik Kotim) mengambil…

Rabu, 16 Juli 2025 17:34

Ritel Modern Harus Beri Ruang untuk Produk UMKM Lokal

SAMPIT — Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) mulai mengambil langkah…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers