SAMPIT-Ketua sementara DPRD Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) Rinie Anderson, mengapresiasi upaya peningkatan sumber daya manusia, khususnya di kalangan insan pers hingga aparatur sipil negara (ASN) di organisasi perangkat daerah (OPD) Pemkab setempat.
Hal itu diungkapkannya ketika turut menghadiri pembukaan pelatihan jurnalistik dasar dan lomba menulis yang digelar Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kotawaringin Timur (Kotim), di aula lantai II Sekretariat Daerah (setda) Kotim, Senin (23/9).
“Tentu untuk hal yang sifatnya penguatan dan peningatan SDM harus digalakkan. Ttidak hanya di kalangan ASN yang selalu diberikan bimtek atau sejenisnya tetapi juga kawan-kawan media sangat perlu, agar menyajikan fakta dan berita yang sesuai dengan kaidah pemberitaan,”kata Rinie, kemarin.
Dengan keterlibatan ASN di OPD dalam pelatihan tersebut dirinya berharap mereka bisa turut mengolah sebuah informasi jadi karya jurnalistik, terkait kegiatan di instansi masing-masing dan disajikan ke publik.
“Karena kalau tidak salah setiap OPD ada website, setidaknya nanti informasi bisa mereka posting. Jadi dengan demikian sangat diperlukan ASN di OPD itu juga memiliki kemampuan menulis berita,”imbuh Rinie.
Ia menambahkan, zaman sekarang, semua perkantoran instansi, baik di pemerintah pusat hingga di daerah dituntut untuk bisa mengolah informasi. “Apalagi di era digitalisasi ini sangat diperlukan kemampuan menglola informasi dan berita supaya bisa diterima di semua lapisan masyarakat dengan baik,” tandas Rinie. (ang/gus)