SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

SAMPIT

Selasa, 25 Februari 2025 13:29
Warung Makan Tutup Siang Hari, THM Dilarang Beroperasi
Bupati Kotim, Halikinnor dan Wakil Bupati Kotim, Irawati.

SAMPIT - Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) mengeluarkan imbauan bersama untuk menjaga kekhusyukan bulan suci Ramadan 1446 Hijriah. Imbauan yang ditandatangani oleh Bupati Kotim, Kapolres Kotim, dan Kepala Kementerian Agama Kotim ini mengatur berbagai aspek kegiatan masyarakat selama Ramadan.

Salah satu poin penting dalam imbauan tersebut adalah larangan bagi warung makan, kedai minuman, dan kantin untuk berjualan di siang hari. Langkah ini diambil sebagai bentuk penghormatan kepada umat muslim yang sedang menjalankan ibadah puasa, serta untuk menjaga kerukunan antarumat beragama.

"Kami mengimbau seluruh masyarakat untuk menghormati saudara-saudara kita yang sedang berpuasa. Mari kita jaga persatuan dan kesatuan, serta bina kerukunan antarumat beragama," ujar Bupati Kotim Halikinnor.

Selain larangan berjualan di siang hari, imbauan ini juga mengatur penutupan tempat hiburan malam (THM), diskotik dan tempat karaoke selama Ramadan, baik siang maupun malam hari.

Penjualan, peredaran, dan penggunaan petasan atau mercon dilarang. Balap liar dan kegiatan lain yang mengganggu ketertiban umum juga dilarang.

Ibu-ibu diimbau untuk menghindari penggunaan perhiasan berlebihan, terutama saat berbelanja di pasar.

Pemkab Kotim berharap imbauan ini dapat dipatuhi oleh seluruh lapisan masyarakat, sehingga umat muslim dapat menjalankan ibadah Ramadan dengan lancar, aman, dan nyaman.

"Kami berharap aturan ini dapat diterapkan oleh semua kalangan, agar pelaksanaan ibadah bulan ramadan untuk umat muslim dapat berjalan lancar, aman, dan nyaman," tandasnya.

Dengan imbauan ini, Pemkab Kotim menunjukkan komitmennya dalam menciptakan suasana kondusif selama bulan Ramadan, demi menjaga ketertiban, keamanan, dan kerukunan di tengah masyarakat. (yn/yit) 

loading...

BACA JUGA

Kamis, 14 Agustus 2025 12:17

Tindak Tegas Perusak Fungsi Drainase

SAMPIT – Ketua DPRD Kotawaringin Timur (Kotim), Rimbun menegaskan pemerintah…

Kamis, 14 Agustus 2025 12:17

Prioritaskan Infrastruktur Jalan Pertanian dan Pendidikan

SAMPIT – Ketua Komisi II DPRD Kotawaringin Timur (Kotim), Akhyannoor,…

Rabu, 13 Agustus 2025 11:24

Ketua DPRD Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim), Rimbun

SAMPIT – Persaingan antara pasar tradisional dan pasar modern di…

Rabu, 13 Agustus 2025 11:23

Dukung Rencana BUMD Produksi Air Minum Kemasan

SAMPIT – Ketua DPRD Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim), Rimbun menyatakan…

Rabu, 13 Agustus 2025 11:23

Realisasikan Program Beasiswa Dokter Spesialis

SAMPIT - Wakil Ketua Komisi III DPRD Kotawaringin Timur (Kotim)…

Selasa, 12 Agustus 2025 17:08

Tindaklanjuti Permohonan Hibah Tanah Pembangunan MAN

SAMPIT - Ketua Komisi III DPRD Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim),…

Selasa, 12 Agustus 2025 17:05

Dorong Pertamina Gencarkan Sosialisasi Transisi Tabung Elpiji

SAMPIT - Anggota DPRD Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) Hendra Sia…

Selasa, 12 Agustus 2025 17:03

Kembalikan Anggaran Jalan Cempaka Mulia–Pulau Hanaut

SAMPIT – Wakil Ketua II DPRD Kotawaringin Timur (Kotim) Rudianur…

Senin, 11 Agustus 2025 11:56

Desak Telusuri Penyewaan Aset Daerah

SAMPIT – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Kotawaringin Timur…

Jumat, 08 Agustus 2025 17:19

Kotim Kaya SDA, tapi Masyarakat Tak Merasakan Dampak Ekonomi

SAMPIT – Ketua DPRD Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim), Rimbun menyoroti…
Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers