SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

SAMPIT

Kamis, 27 Maret 2025 12:41
Petugas Kebersihan Kerja Lebih Keras selama Ramadan
RUTIN DIANGKUT: Kondisi Depo Sampah di Jalan Tatar Sampit, baru-baru ini.

SAMPIT – Petugas kebersihan di Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) tetap bekerja tanpa mengenal hari libur, bahkan di bulan Ramadan dan saat cuti bersama Idulfitri.

Plt Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kotim Marjuki, menegaskan bahwa khususnya petugas pengangkut sampah harus bekerja ekstra, mengingat meningkatnya volume sampah selama bulan suci.

”Bahkan petugas pengangkut sampah pun tidak ada hari libur dan harus bekerja ekstra meski di bulan Ramadan, termasuk nantinya pada saat cuti bersama semua tetap bekerja,” ujar Marjuki.

Ia menjelaskan, selama bulan Ramadan terjadi lonjakan signifikan dalam jumlah sampah rumah tangga yang dihasilkan warga. Di Kota Sampit sendiri, volume sampah tercatat mencapai 80 hingga 100 ton per hari.

Angka ini jauh lebih tinggi dibanding hari-hari biasa. Hal ini disebabkan oleh peningkatan konsumsi masyarakat, terutama dalam menyiapkan makanan berbuka puasa dan sahur.

Guna mengatasi lonjakan tersebut, DLH Kotim berupaya mencari solusi dengan memanfaatkan berbagai peralatan berat untuk mempercepat proses pengangkutan sampah.

Salah satu langkah yang diusulkan adalah peminjaman alat pertanian seperti ekskavator, yang diharapkan dapat membantu membersihkan tumpukan sampah dalam waktu lebih singkat.

”Kita harapkan sebelum Idulfitri ini sudah bisa dijalankan untuk pinjam pakai alat pertanian, karena penumpukan sampah ini terjadi signifikan saat bulan Ramadan dan perlu penanganan segera menggunakan ekskavator,” tambahnya.

Marjuki juga menyoroti pentingnya perhatian lebih dari pemerintah daerah terhadap petugas kebersihan, khususnya mereka yang bertugas mengangkut sampah. Di saat pegawai lain menikmati libur, para petugas ini tetap harus bekerja untuk memastikan lingkungan tetap bersih dan nyaman.

Menurutnya, apresiasi dan dukungan dari pemerintah sangat diperlukan agar para petugas tetap termotivasi dalam menjalankan tugasnya.

”Petugas kebersihan adalah garda terdepan dalam menjaga kebersihan kota. Mereka bekerja tanpa mengenal libur demi kenyamanan masyarakat. Sudah sewajarnya mereka mendapat perhatian lebih, baik dalam bentuk insentif maupun fasilitas kerja yang lebih memadai,” tuturnya.

Dengan meningkatnya jumlah sampah selama Ramadan dan menjelang Idulfitri, masyarakat juga diimbau untuk lebih peduli dalam mengelola sampah rumah tangga.

Marjuki berharap warga dapat membuang sampah pada tempat dan waktu yang telah ditentukan agar tidak terjadi penumpukan berlebihan.

”Kerja sama dari semua pihak sangat dibutuhkan agar lingkungan kita tetap bersih dan sehat,” pungkasnya. (yn/ign)

loading...

BACA JUGA

Kamis, 14 Agustus 2025 12:17

Tindak Tegas Perusak Fungsi Drainase

SAMPIT – Ketua DPRD Kotawaringin Timur (Kotim), Rimbun menegaskan pemerintah…

Kamis, 14 Agustus 2025 12:17

Prioritaskan Infrastruktur Jalan Pertanian dan Pendidikan

SAMPIT – Ketua Komisi II DPRD Kotawaringin Timur (Kotim), Akhyannoor,…

Rabu, 13 Agustus 2025 11:24

Ketua DPRD Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim), Rimbun

SAMPIT – Persaingan antara pasar tradisional dan pasar modern di…

Rabu, 13 Agustus 2025 11:23

Dukung Rencana BUMD Produksi Air Minum Kemasan

SAMPIT – Ketua DPRD Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim), Rimbun menyatakan…

Rabu, 13 Agustus 2025 11:23

Realisasikan Program Beasiswa Dokter Spesialis

SAMPIT - Wakil Ketua Komisi III DPRD Kotawaringin Timur (Kotim)…

Selasa, 12 Agustus 2025 17:08

Tindaklanjuti Permohonan Hibah Tanah Pembangunan MAN

SAMPIT - Ketua Komisi III DPRD Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim),…

Selasa, 12 Agustus 2025 17:05

Dorong Pertamina Gencarkan Sosialisasi Transisi Tabung Elpiji

SAMPIT - Anggota DPRD Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) Hendra Sia…

Selasa, 12 Agustus 2025 17:03

Kembalikan Anggaran Jalan Cempaka Mulia–Pulau Hanaut

SAMPIT – Wakil Ketua II DPRD Kotawaringin Timur (Kotim) Rudianur…

Senin, 11 Agustus 2025 11:56

Desak Telusuri Penyewaan Aset Daerah

SAMPIT – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Kotawaringin Timur…

Jumat, 08 Agustus 2025 17:19

Kotim Kaya SDA, tapi Masyarakat Tak Merasakan Dampak Ekonomi

SAMPIT – Ketua DPRD Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim), Rimbun menyoroti…
Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers