SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

PALANGKA

Jumat, 30 September 2016 11:29
BNI Buka Cabang Pembantu ke 24
GUNTING PITA : Ketua TP-PKK Gumas Apristini Arton S Dohong didampingi Bupati Gumas Arton S Dohong saat mengunting pita, sebagai tanda diresmikannya Kantor Cabang Pembantu Bank BNI Gumas, Kamis (29/9) pagi.(ARHAM SAID/RADAR SAMPIT)

KUALA KURUN – Bupati Gunung Mas (Gumas) Arton S Dohong meresmikan Kantor Cabang Pembantu PT Bank Negara Indonesia (BNI) yang terletak di Kota Kuala Kurun. Untuk Provinsi Kalteng, Kabupaten Gumas merupakan outlet ke-24, sedangkan di seluruh Kalimantan merupakan otlet yang ke 138.

Arton mengatakan, semakin banyak hadir perbankan di Kabupaten Gumas menandakan semakin baiknya perekonomian masyarakat. Selain itu, akan memberikan motivasi bagi masyarakat untuk memanfaatkan fasilitas yang ada.

Untuk itu, dia mengimbau kepada masyarakat agar menggunakan fasilitas BNI baik itu untuk memenuhi kebutuhan usaha dan hidup masyarakat, terutama kredit-kredit yang sifatnya produktif. Ditingkat Cabang Pembantu, BNI bisa menyalurkan Kredit Usaha Rakyat (KUR) pinjaman produktif lainnya hingga Rp 3 miliar.

”Kehadiran Bank BNI disini selain membantu masyarakat bertransaksi, juga bisa menyalurkan dana kepada masyarakat dalam bentuk pinjaman, baik yang sifatnya skala kecil maupun besar,” ucap Arton usai peresmian, Kamis (29/9) pagi.

Dia menuturkan, dengan semakin banyak investasi yang masuk, maka peluang untuk berkembangnya perbankan di Gumas itu sangat besar. Namun demikan, harus juga dibarengi dengan memberikan pelayanan terbaik terhadap kebutuhan para investor.

Sementara itu, Pemimpin BNI Regional Kalimantan Andry Hartono mengakui, untuk sementara ini keberadaan kantor BNI di Kabupaten Gumas statusnya baru sebagai cabang pembantu. Namun, dua atau tiga tahun ke depan tidak menutup kemungkinan bisa meningkat statusnya menjadi kantor cabang.

”Agar ini bisa terwujud, kami mengharapkan peran serta masyarakat Kabupaten Gumas untuk membantu kami dalam meningkatkan transaksi, sehingga bisnis kantor BNI Cabang Pembantu di Gumas ini bisa lebih cepat meningkat,” ujarnya.

Nantinya, tambah dia, selain di Ibu kota kabupaten, BNI juga bisa hadir di kecamatan bahkan kelurahan. Untuk menjembatani itu, pihaknya memberikan alternatif kepada masyarakat untuk bertransaksi melalui agen BNI yang ada di kecamatan.

”Kami akan memperlebar jangkauan kami, agar bisa melayani masyarakat yang tidak terjangkau dan membutuhkan layanan perbankan. Kami berikan solusi melalui agen yang disebut Agen 46,” tandasnya. (arm/fin)

 

 

 


BACA JUGA

Kamis, 19 Desember 2024 13:08

Gencarkan Operasi Pasar Menjelang Nataru

PALANGKA RAYA- Anggota Komisi II DPRD Kota Palangka Raya Khemal…

Kamis, 19 Desember 2024 13:08

Posko Arus Mudik Nataru Perlu Dipersiapkan

PALANGKA RAYA-Sekretaris Komisi III DPRD Kota Palangka Raya, Rana Muthia…

Rabu, 18 Desember 2024 17:58

Realisasi Pajak dan Retribusi Perlu Dipacu

PALANGKA RAYA - Wakil Ketua Komisi I DPRD Kota Palangka…

Rabu, 18 Desember 2024 17:57

Hadapi Ancaman Kebakaran dengan Siap Siaga

PALANGKA RAYA - Anggota Komisi II DPRD Palangka Raya Wahid…

Selasa, 17 Desember 2024 15:35

Perlu Kolaborasi Wujudkan Program Makan Gratis

PALANGKA RAYA – Anggota Komisi I DPRD Kota Palangka Raya,…

Selasa, 17 Desember 2024 15:35

Inflasi Harus Terkendali Menjelang Nataru

PALANGKA RAYA – Anggota Komisi II DPRD Kota Palangka Raya…

Selasa, 17 Desember 2024 15:32

Pemprov Sukses Gelar Pelatihan Kepemimpinan Nasional

PALANGKA RAYA- Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kalimantan Tengah (Kalteng) baru saja…

Selasa, 17 Desember 2024 15:31

Dukung Usulan RUU Perlindungan Guru

PALANGKA RAYA – Anggota Komisi III DPRD Kalimantan Tengah (Kalteng)…

Senin, 16 Desember 2024 16:47

Komitmen Pelayanan Publik Harus Diwujudkan

PALANGKA RAYA - Wakil Ketua DPRD Palangka Raya Nenie A…

Senin, 16 Desember 2024 16:46

Tingkatkan Kesadaran Masyarakat Tentang Penanganan Bencana

PALANGKA RAYA - Anggota Komisi III DPRD Palangka Raya Hasan…
Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers