SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

PANGKALANBUN

Sabtu, 12 Agustus 2017 10:32
Masuki Usia ke 37, Wabup Mohon Dukungan
KEBERSAMAAN: Wabup Kobar Ahmadi Riansyah bersama sang istri, Mina Irawati dan saat syukuran kecil dihari ulang tahunnya yang ke-37, Jumat (11/8) kemarin.(JOKO HARDYONO/RADAR PANGKALAN BUN)

PANGKALAN LADA - Lahir di Kumai, Jumat, 11 Agustus 1980 lalu, kini Wakil Bupati Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar) Ahmadi Riansyah genap berusia 37 tahun. Bersama sang istri tercinta yakni Mina Irawati, serta rekan, sahabat, prokom dan para wartawan dirinya merayakan hari jadinya  secara kecil-kecilan di  salah satu warung makan di Desa Purbasari, Kecamatan Pangkalan Lada,  Jumat (11/8) pagi.

Kejutan kue ulang tahun dari Prokom Pemda Kobar tiba dimeja makan Ahmadi Riansyah, dan syukuruan kecil pun dirayakan dengan menyanyi bersama sang istri dengan lagu berjudul Pertemuan.

"Terima kasih semuanya yang telah hadir termasuk rekan wartawan, kami mohon dukungannya, ke depan bisa terus berkerja sama dengan baik," ungkapnya.

Usai bernyanyi bersama istri, Ahmadi juga menceritakan pertama kalinya ia pasangan hidupnya tersebut hingga akhirnya kini terus berada disampingnya. Berawal bertemu saat ia masih duduk dibangku kelas 3 SMA dan sang istri pada saat itu masih duduk dikelas 1 SMA.

"Itulah pertemuan pertama saya dan saya langsung jatuh cinta dengan ibu,"tambahnya.

Dilanjutkannya, nama Ahmadi awalnya hanya Ahmad saja. Namun karena sering sakit, dirinya disarankan untuk berganti nama menjadi Ahmadi, sedangkan Riansyah nama belakang merupakan pemberian dari kakak kandungnya sendiri.

"Di usia saya dan jabatan saya saat ini, merupakan ibadah dan menjadi sebuah amanah yang saya jalankan dengan istiqomah," ujarnya.

Semasa sekolah, Ahmadi juga merupakan siswa yang berprestasi karena selalu meraih rangking 1 dan terus dipercaya untuk menjadi ketua kelas. Pengalaman itu mengajarkannya dan bisa untuk berorganisasi, mulai dari BEM semasa kuliah, hingga menjadi kepala desa dan ikut menjadi anggota partai politik.

"Alhamdulillah semua berkat doa teman-teman, dan mohon dukungan untuk kita membangun Kobar yang lebih baik,"tandasnya. (jok/gus)

 

 


BACA JUGA

Selasa, 08 September 2015 21:10

57 Jamaah Calon Haji Diberangkatkan

<p>PANGKALAN BUN- Sebanyak 57 orang Jamaah Calon Haji (JCH) asal Kabupaten Kotawaringin Barat…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers