SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

PANGKALANBUN

Senin, 14 Agustus 2017 17:04
TNI DAN POLRI Dukung Kegiatan Pramuka
KOMPAK: Komandan Kompi Brimob Subden 2 Datasemen B Pelopor Pangkalan Bun berbincang-bincang dengan ketua Kwarcab Kobar, usai upacara pembukaan LT III.(Gusti Hamdan/Radar Pangkalan Bun)

KUMAI – Kegiatan Lomba Tingkat III (LT III) regu Pramuka Penggalang Kwartir Cabang (Kwarcab)  Kobar  yang digelar dari tanggal 11 hingga 14 Agustus di lapangan Mako Brimob Subden 2 Datasemen B Pelopor Pangkalan Bun, mendapat dukungan dari pihak TNI dan Polri. Kegiatan yang digelar di kawasan jalan utama Pasir Panjang Desa Batu Balaman Kecamatan Kumai  itu di buka secara resmi oleh ketua Kwacab Kobar Akhmad Subandi.

Komandan Kompi Brimob Subden 2 Datasemen B Pelopor Pangkalan Bun AKP AKP Richard, SIK sangat antusias dan menyambut baik kepercayaan Kwarcab Kobar menjadikan lingkungan Mako Brimob Pangkalan Bun sebagai lokasi bumi perkemahan LT III Kwarcab Kobar.

Menurutnya, dengan acara perkemahan ini sebuah langkah yang cukup baik untuk pembinaan generasi muda dan memperkenalkan salah satu jajaran kesatuan Polri kepada anggota Pramuka.

”Kami siap mendukung kegiatan Pramuka, semoga kegiatannya sukses dan yang menjadi juara bisa membawa harum nama Kabupaten Kotawaringin Barat di kegiatan selanjutnya,” kata Richard saat mendampingi ketua Kwarcab Kobar seusai acara pembukaan LT III, Sabtu (12/8).

Pernyataan dukungan dan juga keterlibatan langsung dalam kegiatan itu juga dilakukan pihak TNI ,seperti yang dituturkan Danramil Arut Selatan 1014-01/Pbn Kapten Inf Sumarna. ”Kami mengapresiasi dan mendukung sekali karena kegiatan ini adalah salah satu kegiatan pembinaan henerasi muda untuk cinta tanah air,” ungkapnya.

Sementara itu ketua Kwarcab Kobar Akmad Subandi menekankan kepada panitia dan dewan juri untuk independen di dalam penilaian. Kalau memang yang berprestasi, itu yang harus ditonjolkan dan diberikan kesempatan untuk berprestasi di tingkat selanjutnya.

”Kenapa, karena di LT III ini lomba yang berjenjang untuk mencari anak-anak atau regu yang berprestasi agar menjadi utusan Kwarcab Kobar  saat berlaga di lomba tingkat IV Kwartir Daerah Kalimantan Tengah,” pungkasnya.

Untuk menjaga netralitas panitia dari kepentingan, Subadi menegaskan,  seluruh juri diambil dari Brimob, Polres Kobar, unsur TNI, dinas atau instansi serta perorangan yang berkompetensi di semua kegiatan lomba tersebut. (gst/gus)

 

 

 

 


BACA JUGA

Selasa, 08 September 2015 21:10

57 Jamaah Calon Haji Diberangkatkan

<p>PANGKALAN BUN- Sebanyak 57 orang Jamaah Calon Haji (JCH) asal Kabupaten Kotawaringin Barat…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers