SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

PANGKALANBUN

Kamis, 24 Agustus 2017 15:29
YEEE ASSIKKKK!!! Pangkalan Bun Punya Jalur Khusus Sepeda
TRANSPORTASI: Jalur marka hijau khusus pengguna pesepeda di sepanjang Jalan Sutan Syahrir Pangkalan Bun.(JOKO HARDYONO/RADAR PANGKALAN BUN)

PANGKALAN BUN - Guna menjamin keselamatan para pengguna sepeda, Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar) telah menyediakan jalur khusus sepeda di sepanjang Jalan Sutan Syahrir, Pangkalan Bun.

Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Kobar Petrus Rindra mengatakan, jalur khusus pengguna sepeda tersebut untuk memberikan edukasi bahwa jalan tidak hanya untuk sepeda motor dan mobil, tapi juga sepeda kayuh.

"Jalur marka berwarna hijau itu khusus pengguna sepeda sepanjang Jalan Sutan Syahrir," ujar Petrus, Rabu (23/8).

Dishub juga tidak mempersoalkan kendaraan roda empat yang parkir di jalur sepeda. Pasalnya, para pesepeda lebih banyak menggunakan jalur tersebut pada pagi dan sore hari. "Kebanyakan parkir di situ pada jam kantor," katanya.

Jalur khusus sepeda tersebut lebarnya 1 meter dan panjang sekitar 1,5 kilometer. Untuk ruas jalur sepeda berada di sisi kanan dan kiri Jalan Sutan Syahrir, komplek perkantoran Kabupaten Kobar. 

"Kita berharap jalur ini dapat dimanfaatkan masyarakat sesuai peruntukannya. Sementara ini masih di Jalan Sutan Syahrir saja," pungkasnya. (jok/yit)

 


BACA JUGA

Selasa, 08 September 2015 21:10

57 Jamaah Calon Haji Diberangkatkan

<p>PANGKALAN BUN- Sebanyak 57 orang Jamaah Calon Haji (JCH) asal Kabupaten Kotawaringin Barat…
Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers