PANGKALAN BUN- Adanya tempat berfoto atau Photo Booth dengan piala Adipura di Car Free Day (CFD) mendapat respon positif dari masyarakat. Hal tersebut sekaligus untuk mensosialisasikan program Adipura kepada masyarakat Kobar. Adanya Photo Booth di tengah arena CFD ini sengaja digagas Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kobar
Antusias warga untuk berfoto dengan piala adipura juga begitu terlihat. Pengunjung CFD silih berganti untuk berfoto dengan piala Adipura di tempat itu. "Kami sengaja membuat tempat berfoto di lengkapi dengan piala Adipura. Karena piala Adipura ini milik masyarakat Kobar," Kata Pelaksana Tugas (plt) Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kobar Agus Yuwono.
Menurutnya, dengan memasang tempat berfoto tersebut, membuat masyarakat tertatik untuk berfoto dengan piala Adipura. Bahkan masyarakat bisa memanfaatkan untuk bisa berselfie ria. "Responnya sangat luar biasa. Tempat berfoto Adipura ini baru kita pasang di lokadi CFD setiap minggu. Sehingga m warga yang ke CFD bisa berfoto dengan piala Adipura,"tambahnya.
Agus menjelaskan, tujuan awal dari memasang tempat berfoto dilengkapi piala Adipura ini adalah untuk mengajak masyatakat agar bisa hidup bersih dan selalu menjaga lingkungan. Agar lingkungan tetap bersih.
"Bagi masyarakat yang berfoto kita ajak untuk tidak buang sampah sembarangan. Masyarakat harus menamamkan budaya malu buang sampah sembarangan. Karena Kobar ini sudah mendapat julukan sebagai kota Adipura," paparnya.
Setelah itu, bagi masyarakat yang mengabadikan momen berfoto dengan piala Adipura itu, banyak juga yang memasangnya di media sosial. Tentu yang diharapkan lagi agar masyarakat ikut mensosialisasikan menjaga lingkungan.
Agus menambahkan, dalam waktu dekat ini, penilaian Adipura bakal kembali dilakukan. Sehingga persiapan untuk kebersihan juga terus dilakukan. Harapannya, masyarakat Kobar bisa menjaga lingkungan ini agar selalu bersih.
Bupati Kobar Hj Nurhidayah yang sempat ke lokasi tempat berfoto di CFD itu juga turut mengapresiasi gagasan DLH Kobar tersebut. Menurutnya terobosan ini sangat bagus, karena piala Adipura ini milik masyarakat Kobar.
"Bagus dan kreatif DLH Kobar. Tempat berfoto seperti ini tengah digemari masyarakat. Serta tujuannya juga bagus, yakni mengajak masyarakat agar selalu menjaga lingkungan,"tandasnya. (rin/gus)