SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

PANGKALANBUN

Senin, 02 Oktober 2017 09:01
Nobar G 30 S/PKI, Tukang Cukur Dapat Motor
REZEKI NOMPLOK: Dandim 1014/PBN, Letkol Inf Wisnu Kurniawan memberikan hadiah sepeda motor kepada Ruslan Darus, yang memenangi hadiah nonton bareng G 30 S/PKI.(JOKO HARDYONO/RADAR PANGKALAN BUN)

PANGKALAN BUN - Kodim 1014/PBN menggelar nonton bersama (nobar) film penghianatan G 30 S/PKI di halaman Kantor DPRD Kotawaringin Barat (Kobar), Sabtu (30/9). Dalam nobar berhadiah utama satu unit sepeda motor tersebut didapatkan oleh seorang yang berprofesi sebagai tukang cukur (pangkas rambut) Ruslan Darus (50).

Pria warga Bukit Permata, RT.24, Kelurahan Madurejo ini tidak menyangka mendapatkan rezeki sebuah sepeda motor roda dua tersebut. Karena niatnya ingin menonton G 30 S/PKI untuk mengenang dan mengingat kembali peristiwa sejarah masa kelam Indonesia. 

"Tidak nyangka, niat utama hanya untuk nonton, tadi masuk secara sengaja disodori satu kupon nomor 1184 oleh tentara. Terima kasih kepada panitia nobar kita bisa mendapatkan pengetahuan, sejarah di masa lalu dan juga mendapatkan rezeki," ungkap Ruslan, Senin (1/10) dini hari usai acara.

Pria ini mengaku, terakhir ia menonton film tersebut tahun 1998, sejak itu baru tahun 2017 ini ia menonton kembali. Menurutnya, peristiwa G 30 S/PKI menjadi pelajaran penting bagi Indonesia, agar jangan sampai terulang kembali sejarah tersebut.

"Ini penting juga untuk para generasi muda dapat memahami dan selalu menjaga Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) benar-benar kondusif tidak seperti yang terjadi seperti masa lalu," ucapnya.

Sementara itu, Dandim 1014/PBN Letkol Inf Wisnu Kurniawan menyampaikan, kegiatan nobar G 30 S/PKI ini dilaksanakan diseluruh pelosok Indonesia atas perintah Panglima TNI Jendral Gatot Nurmantyo. Hal itu untuk mengingat kembali masa kelam bangsa Indonesia pada saat dikhianati oleh PKI.

"Kita pusatkan di Kantor DPRD Kobar  dan ada sekitar 4.000 lebih penonton yang hadir, antusiasnya luar biasa," ungkapnya. 

Wisnu meneruskan, tidak hanya di Kantor DPRD Kobar, nobar juga dilaksanakan di seluruh Koramil baik di Kabupaten Kobar, Lamandau dan Sukamara dengan total penonton mencapai 8.345 orang. 

"Kita bangkitkan kembali kegiatan nobar layar tancap seperti jaman dahulu, yang mana untuk menjalin silaturahmi, dan ada kesan nostalgia saat nobar ini," tandasnya. (jok/gus)

 

 


BACA JUGA

Selasa, 08 September 2015 21:10

57 Jamaah Calon Haji Diberangkatkan

<p>PANGKALAN BUN- Sebanyak 57 orang Jamaah Calon Haji (JCH) asal Kabupaten Kotawaringin Barat…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers