PANGKALAN BUN - Keresahan warga Gang Sesepat RT.02, Kelurahan Baru, Kecamatan Arut Selatan, Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar), terbayarkan setelah memergoki maling burung di wilayahnya. Pasalnya, warga sering kehilangan burung kicau di teras rumah.
Warga Gang Sesepat Supri menuturkan, maling beraksi sekitar pukul 10.45 WIB, Selasa (24/10). Saat keluar dari rumah, dirinya memergoki seseorang sedang menurunkan burung cucak ijo dan membawa kabur menggunakan motor.
”Langsung saya kejar dan teriak maling, warga langsung keluar ikut membantu,” ujar Supri, Selasa (24/10).
Pelaku yang kabur menggunakan motor tersebut kemudian ditendangnya hingga terjatuh. Saat itu pelaku kemudian diamankan oleh warga sekitar. Warga langsung memanggil anggota Polres Kobar.
“Namanya Abdul Basyid, dari pengakuannya sudah dua kali ini mencuri burung. Yang pertama di Kecamatan Kumai,” tandasnya.
Ketua RT 02 Kelurahan Baru Lilik Cristianto menyampaikan, warga Gang Sesepat sudah resahk dengan maraknya pencurian burung kicau.
“Punya saya juga diincar oleh maling, warga di sini sering kehilangan burung,” tukasnya.
Babinkamtibmas Madurejo Bripka Bambang Sugiarto mengatakan, maling tertangkap tangan oleh pemilik dan warga sekitar Gang Sesepat. Saat ini pelaku diperiksa di Satreskrim Polres Kobar.
“Warga menghubungi kami yang piket penjagaan Polres Kobar,” imbuhnya.
Kasatreskrim Polres Kobar AKP Tri Wibowo mengatakan, korban pencurian dan pelaku pencurian sudah dimediasi hingga ada kesepakatan damai dengan alasan kerugian tidak besar. Barang bukti juga dikembalikan kepada korban.
“Jadi pelaku sementara ini kita amankan untuk memberikan efek jera,” pungkasnya. (jok/yit)