SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

KOTAWARINGIN

Jumat, 12 Januari 2018 14:43
WOW!!! Lanjutan Pembangunan Masjid Agung Tahun Ini Digelontor Rp 7 M
TEMPAT IBADAH: Masjid Agung Sukamara sudah berdiri kokoh di lapangan Mini Sukamara. (FOTO: FAUZIANNUR/RADAR SAMPIT)

SUKAMARA – Lanjutan pembangunan masjid Agung Sukamara terus dilaksanakan oleh Pemerintah Kabupaten Sukamara. Tahun ini, akan digelontorkan anggaran sekitar Rp 7 miliar dan diperkirakan masjid sudah bisa digunakan untuk ibadah salat dan lainnya.

Kepala Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman (DPRKP) Sukamara, Arif Rahman Hakim melalui Kepala Bidang Cipta Karya DPRKP Sukamara, Syafri menyebutkan anggaran Rp 7 miliar tersebut diperuntukan pekerjaan finishing seperti plafon, sound system, dinding dan mihrab. Meski masih belum rampung keseluruhan, tetapi perkiraan Juni 2018 sudah bisa digunakan untuk ibadah seperti salat berjamaah.

“Tahun ini masih belum bisa rampung 100 persen dan akan dilanjutkan tahun berikutnya. Perkiraan pembangunan hingga selesai membutuhkan hingga Rp 80 miliar. Sampai saat ini sudah mencapai Rp 61 miliar,” sebut Syafri.

Masjid yang mulai dibangun 2013 itu memang digadang menjadi ikon kebanggaan masyarakat Sukamara. Masjid berlantai dua ini mampu menampung hingga 5 ribu jamaah. Di lantai dasar juga akan dibangun perkantoran organisasi keagamaan Islam dan diproyeksi akan menjadi Islamic Center.

"Lantai satu dapat menampung 3 ribu jamaah, lantai dua dan teras bisa menampung hingga 2 ribu jamaah," terang Syafri.

Selama pembangunan, masjid yang terletak di atas lahan seluas 6 hektare tersebut telah menelan anggaran hingga Rp 61 miliar, dengan rincian tahun 2013 sebesar Rp 4 miliar, 2014 sebanyak  Rp 20 miliar, 2015 dikucurkan Rp 10 miliar, 2016 ditambah lagi Rp 10 miliar dan terakhir 2017 dianggarkan Rp 10 miliar.

“Untuk halaman akan ditata, tetapi sementara dipergunakan untuk kegiatan publik, seperti tempat olah raga dan lainnya,” tukasnya. (fzr/fm)


BACA JUGA

Kamis, 14 Agustus 2025 12:18

Maksimalkan Penataan Melalui Rapat Integrasi GTRA

SUKAMARA – Pemerintah Kabupaten Sukamara menggelar Rapat Integrasi Penataan Aset…

Kamis, 14 Agustus 2025 12:18

Pemda Bagikan 500 Lembar Bendera Merah Putih

SUKAMARA–Menyambut HUT RI ke-80, Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol)…

Kamis, 14 Agustus 2025 12:18

Lamandau Borong Piala di Peda KTNA XIV

NANGA BULIK - Kontingen Lamandau berhasil memborong sejumlah penghargaan pada Pekan…

Kamis, 14 Agustus 2025 12:15

Warga Desa Hampalit Krisis Air Bersih, Pemkab Katingan Harus Bertindak

KASONGAN – Warga Desa Hampalit, Kecamatan Katingan Hilir, Kabupaten Katingan,…

Rabu, 13 Agustus 2025 11:26

Anggota Paskibraka Diminta Siapkan Diri Jelang Upacara HUT RI ke-80

SUKAMARA – Bupati Sukamara, Masduki, meminta seluruh anggota Pasukan Pengibar…

Rabu, 13 Agustus 2025 11:25

Bantuan Seragam dan Tas Sekolah Mulai Disalurkan di Sukamara

SUKAMARA – Pemerintah Kabupaten Sukamara melalui Dinas Pendidikan dan Kebudayaan…

Rabu, 13 Agustus 2025 11:25

Pemkab Lamandau Apresiasi Storytelling Contest 2025

NANGA BULIK – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lamandau memberikan apresiasi atas…

Rabu, 13 Agustus 2025 11:19

DPRD Desak PDAM Katingan Segera Bayar Tunggakan Gaji Karyawan

KASONGAN – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Katingan memberikan…

Selasa, 12 Agustus 2025 17:11

Bupati Sukamara Pimpin Upacara di SDN Cabang Barat

SUKAMARA – Bupati Sukamara, Masduki, memimpin upacara bendera di SDN…

Selasa, 12 Agustus 2025 17:10

Puskesmas Sukamara Sediakan Pemeriksaan USG Gratis bagi Ibu Hamil

SUKAMARA – Puskesmas Sukamara kini menyediakan layanan pemeriksaan ultrasonografi (USG)…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers