SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

KOTAWARINGIN

Senin, 05 Maret 2018 10:36
Penting Nih!!! Penempatan Pejabat Harus Tepat
Wakil Ketua DPRD Kotim H Supriadi

SAMPIT - Wakil Ketua DPRD Kotim H Supriadi menegaskan demi tercapainya target pembangunan daerah, pemerintahan daerah hendaknya memasang pejabat yang mumpuni di bidang keahliannya masing-masing. Dengan demikian, tugas dan fungsi PEJABAT bisa berjalan maksimal.

"Ya memang harus ditempatkan pejabat sesuai dengan keahliannya bukan atas dasar senang dan tidak senang. Kalau demikian maka pemerintahan ini akan jalan di tempat dan akan menuai masalah secara berkelanjutan ," kata dia.

Supriadi menyatakan, apabila pejabat itu bukan ahli di bidangnya maka keputusannya juga cenderung tidak tepat. ”Tidak suksesnya pelaksanaan pembangunan itu karena salah bupati juga menempatkan orang," kata dia.

Supriadi mengakui bahwa penempatan pejabat di lingkungan Pemkab Kotim aneh. Pejabat yang semestinya punya pengalaman dan latar belakang pendidikan justru tidak digunakan di dinas pendidikan. ”Nah hal semacam ini yang kita herankan. Di mana posisi Baperjakat. Jangan-jangan tidak berfungsi sama sekali dalam bertugas," kata dia.

Jika baperjakat tidak dimaksimalkan dalam tugasnya, maka akselerasi pembangunan juga akan jadi taruhan. Jika dibandingkan dengan semboyan pemerintahan saat ini yakni bergerak cepat membangun Kotim, maka kondisi nyatanya jauh berbeda. Artinya pelaksanaan pembangunan juga ada yang terlambat, penyelesaian masalah juga cenderung lebih pasif.

"Banyak masalah di tingkat masyarakat yang lamban mulai dari soal kawasan hutan, konflik dengan perkebunan hingga eksekusi perda APBD dan perda lainnya," kata dia.

Dia menegaskan agar kepala daerah harus fokus bersama jajarannya membangun daerah ini. "Jangan sampai kesannya periode kedua kepala daerah justru menurun dalam hal bergerak cepat membangun daerah ini," tukasnya. (ang/yit)


BACA JUGA

Senin, 18 November 2024 12:32

Masyarakat Kompak Wujudkan Pilkada Damai

SAMPIT – Suasana penuh semangat dan keceriaan menyelimuti Taman Kota…

Senin, 11 November 2024 16:17

TBBR Siap Wujudkan Pilkada Damai 2024

KUALA PEMBUANG - Organisasi masyarakat adat yang tergabung dalam Tariu…

Jumat, 08 November 2024 10:40

Pemkab Lamandau Gelar Kejuaraan Voli Antarpelajar

NANGA BULIK – Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Lamandau menggelar…

Jumat, 08 November 2024 10:39

Sukamara Kembangkan Olahan Udang Vaname dan Bandeng

SUKAMARA - Dengan adanya lomba kreasi masakan khas Sukamara  berbahan…

Jumat, 01 November 2024 15:17

Apdesi Kotim Siap Bersinergi

SAMPIT – Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) menaruh harapan besar…

Rabu, 30 Oktober 2024 13:14

Dermaga Terapung Tempat Rekreasi dan Bongkar Muat

SUKAMARA - Keberadaan dermaga terapung atau kubus apung yang disediakan…

Jumat, 25 Oktober 2024 10:51

Dermaga Apung Dipasang di Kawasan Pelabuhan Pasar Inpres

SUKAMARA - Kawasan pelabuhan Pasar Inpres Sukamara mulai dilakukan penataan…

Rabu, 16 Oktober 2024 12:21

Pemdes Sekabupaten Sukamara Gelar Rakor

SUKAMARA - Kegiatan Rapat Koordinasi Evaluasi Pemerintahan Desa (Rakor Pemdes)…

Selasa, 15 Oktober 2024 13:05

Warga Diminta Patuhi Pelaksanaan Operasi Zebra

SUKAMARA – Kepolisian Resor (Polres) Sukamara melaksanakan apel gelar pasukan…

Jumat, 11 Oktober 2024 10:29

Debat Publik Paslon akan Digelar Dua Kali

SUKAMARA- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Sukamara akan melaksanakan debat…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers