SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

KOTAWARINGIN

Rabu, 14 Maret 2018 10:19
Kotim Pastikan Bangun Ruang Ramah Anak
ILUSTRASI.(NET)

SAMPIT – Dinas Perumahan Rakyat dan Permukiman (Disperkim) Kotim memastikan pembangunan ruang publik terbuka ramah anak (RPTRA) akan tetap dibangun. Itu mengingat fasilitas tersebut minim di Kota Sampit.

Kasi Sarana Prasaran  dan Operasional Disperkim Kotim Saut Pardosi mengatakan, untuk mengendalikan pergaulan anak-anak agar bisa bersama keluarganya, RPTRA sudah seharusnya ada di setiap perkotaan.

”Pasti akan dibangun, nanti saya akan diklat (pendidikan dan pelatihan) baru pelaksanaannya. Yang jelas di pusat kota. Memang saat ini keberadaannya minim. Anak-anak banyak bermain di tempat yang bukan seharusnya,” ujar Saut, Selasa (13/3).

Saut belum bisa realisasi pembangunan RPTRA tersebut. Akan tetapi, saat dibangun akan bersamaan dengan pembangunan ruang terbuka hijau (RTH). Itu mengingat lahan yang minim, sehingga ada kemungkinan dua fasilitas umum tersebut akan dijadikan satu.

”Memang pasti akan dibangun, namun belum bisa menjelaskan seperti apa nantinya. Ketika semua persiapan dan rancangan matang, baru kami laksanakan agar tidak salah sasaran. Fasilitas itu harus berguna untuk masyarakat,” katanya.

Saut menjelaskan, taman bermain di Taman Kota Sampit juga akan tetap diperhatikan. Sejumlah sarana bermain juga akan ditambah. Sebab, sebelumnya juga tempat itu menjadi salah satu RPTRA.

”Sementara ini kami akan evaluasi dan menerima masukan dari masyarakat. Untuk RPTRA ini memang dari pemerintah ada, tinggal nanti pembangunan saja. Tetapi, saat ini kami fokus pada pemangkasan pohon, mengingat cuaca kurang baik dan pengecatan median jalan,” tandasnya. (mir/ign)

 


BACA JUGA

Senin, 18 November 2024 12:32

Masyarakat Kompak Wujudkan Pilkada Damai

SAMPIT – Suasana penuh semangat dan keceriaan menyelimuti Taman Kota…

Senin, 11 November 2024 16:17

TBBR Siap Wujudkan Pilkada Damai 2024

KUALA PEMBUANG - Organisasi masyarakat adat yang tergabung dalam Tariu…

Jumat, 08 November 2024 10:40

Pemkab Lamandau Gelar Kejuaraan Voli Antarpelajar

NANGA BULIK – Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Lamandau menggelar…

Jumat, 08 November 2024 10:39

Sukamara Kembangkan Olahan Udang Vaname dan Bandeng

SUKAMARA - Dengan adanya lomba kreasi masakan khas Sukamara  berbahan…

Jumat, 01 November 2024 15:17

Apdesi Kotim Siap Bersinergi

SAMPIT – Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) menaruh harapan besar…

Rabu, 30 Oktober 2024 13:14

Dermaga Terapung Tempat Rekreasi dan Bongkar Muat

SUKAMARA - Keberadaan dermaga terapung atau kubus apung yang disediakan…

Jumat, 25 Oktober 2024 10:51

Dermaga Apung Dipasang di Kawasan Pelabuhan Pasar Inpres

SUKAMARA - Kawasan pelabuhan Pasar Inpres Sukamara mulai dilakukan penataan…

Rabu, 16 Oktober 2024 12:21

Pemdes Sekabupaten Sukamara Gelar Rakor

SUKAMARA - Kegiatan Rapat Koordinasi Evaluasi Pemerintahan Desa (Rakor Pemdes)…

Selasa, 15 Oktober 2024 13:05

Warga Diminta Patuhi Pelaksanaan Operasi Zebra

SUKAMARA – Kepolisian Resor (Polres) Sukamara melaksanakan apel gelar pasukan…

Jumat, 11 Oktober 2024 10:29

Debat Publik Paslon akan Digelar Dua Kali

SUKAMARA- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Sukamara akan melaksanakan debat…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers