SAMPIT – Satu lagi prestasi membanggakan telah diukir siswa SMA dari pelosok Kotim saat Festival dan Lomba Seni Siswa Nasional (FLS2N) jenjang SMA/MA tingkat Kabupaten . Khusus lomba desain poster dan vokal solo putri diraih siswi SMA Islam Terpadu Almadaniyah, Samuda, Kecamatan Mentaya Hilir Selatan.
Kepala SMA IT Almadaniyah Samuda, Partiyah mengaku bangga atas prestasi yang diraih siswinya. Akan tetapi, prestasi itu bukan hanya karena kemampuan para siswa melainkan juga adanya dukungan dari guru pembimbing serta program yang telah dijalankan di sekolah.
“Sekolah itu punya program yakni mengadakan audisi. Audisi itu sebagai salah satu wadah bagi siswa untuk menyalurkan bakat dan minatnya,” ujarnya akhir pekan tadi.
Senada disampaikan guru pembimbing vokal solo putri, Lusy Setiawati. Dia menuturkan bahwa audisi itu akan melahirkan bibit-bibit siswa-siswi berprestasi sesuai dengan bakat dan minat.
Program audisi itu ada paduan suara. Dan melalui itu sekolah bisa melihat di mana potensi siswa-siswinya yang lebih menonjol kemudian akan diberi latihan lanjutan.
Berkat kerja sama yang baik antara siswa dan guru, akhirnya SMA IT Almadaniyah Samuda sukses mengukir prestasi di cabang lomba vokal solo putri dan desain poster. “Setiap kali mengikuti perlombaan kami selalu target juara. Tapi juara tidak mesti harus juara satu,” tegas Lusy.
Sementara itu, Kepala Sub Bagian Penyelenggaraan Tugas Pembantuan Pendidikan Menengah dan Pendidikan Khusus Disdik Kabupaten Kotim, Asyari mengucapkan terima kasih atas partisipasi SMA yang ada dipelosok pada kegiatan FLS2N SMA/MA tingkat Kabupaten Kotim.
”Tahun ini, banyak SMA yang ada dipelosok mulai menunjukan prestasi di bidang masing-masing. Yang jelas, kami beri apresiasi bahwa pendidikan di Bumi Habaring Hurung ini sudah merata hingga ke pelosok-pelosok,” tandasnya. (fin/gus)