SAMPIT – Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim), menggelar lomba bercerita legenda Kalimantan Tengah (Kalteng) bagi siswa sekolah dasar se-Kotim. Kegiatan yang digelar di kantor sekretariat PGRI Kotim itu diikuti puluhan anak, Rabu (2/5).
Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kotim Suparmadi mengatakan, lomba bercerita akan dilaksanakan berjenjang. Pemenang dari tingkat kabupaten akan mewakili Kotim ke provinsi dan akan berlanjut hingga ke tingkat nasional.
”Sebanyak 21 peserta terdiri dari sekolah di dalam dan luar kota,” ujar Suparmadi.
Materi bercerita diambil satu dari lima cerita yang disipakan juri, di antaranya Sungei Talampe, Kilip Anak Sasat Abas Harati, Pulau Nusa, Silang Gading dan Topi Omas, dan Danau Malawen. Cerita yang diambil merupakan legenda masyarakat Dayak Kalteng, diceritakan dengan gaya anak-anak yang dilengkapi berbagai alat bantu.
”Saya berharap juara yang keluar pada lomba ini benar-benar yang terbaik, sehingga memiliki kualitas yang mumpuni untuk melaju ke tingkat provinsi,” ujarnya.
Selain lomba bercerita, pihaknya juga menggelar lomba perpustakaan sekolah untuk SMA. Sekolah yang menang juga akan mewakili Kotim ke provinsi. Persiapan yang matang dan pembinaan maksimal agar sesuai dengan kriteria perlombaan harus dilakukan.
”Jika melihat peserta ini, saya optimistis mampu bersaing di tingkat provinsi. Terlebih kegiatan perlombaan seperti ini juga untuk terus mengajak anak agar gemar membaca dan menulis sedini mungkin,” tandasnya. (dc/ign)