SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

METROPOLIS

Jumat, 14 September 2018 08:24
BIKIN GELI!!! Setelah Mencuri, Maling Helm Kembalikan Barang Curiannya
MENCURI HELM: Dua bocah terekam CCTV, mencuri helm di salah satu swalayan di Jalan Gatot Subroto, Sampit, Selasa (11/9) sore. (INSTAGRAM)

SAMPIT  – Dua pelaku pencurian helm di sebuah swalayan di Jalan Gatot Subroto, Sampit terekam kamera pengintai CCTV (Closed Circuit Television), Selasa (11/9) sore sekira pukul 15.00 WIB.

Pelaku pengambil helm pengunjung swalayan bernama Noor Ismiyunita (19), warga Kecamatan Mentawa Baru Ketapang, Sampit.

“Sore itu, saya ke swalayan untuk membeli voucher. Saya tinggal masuk sekitar 15 menit, keluar toko, helm saya di motor sudah hilang (dicuri),” ujar Noor kepada Radar Sampit.

Merasa helm miliknya hilang, Noor lantas minta tolong pengelola swalayan untuk melihat rekaman CCTV. Dan, terlihat pencuri helm masih anak-anak. 

Dari rekaman CCTV, pelaku dua orang naik sepeda motor, parkir dekat motor korban dan langsung mengembat helm.  “Helm itu saya beli Rp 450 ribu, padahal masih baru,” ujar korban.

Sehari kemudian, Rabu (12/9) sore, kedua pelaku ternyata mendatangi rumah korban bersama keluarganya. Mereka datang untuk mengembalikan helm, dan meminta maaf atas perbuatan dua pelaku.

Permasalahan itu diselesaikan secara kekeluargaan. Meski, video rekaman CCTV aksi pencurian helm tersebut telah tersebar di media sosial.

“Keluarga pelaku bilang, kalau salah satu pelaku merupakan anak yatim piatu. Dia mencuri karena terpengaruh temannya,” cerita korban. (sir/fm)


BACA JUGA

Rabu, 09 September 2015 00:45

Uji Kebohongan, Tim Hukum Ujang Dukung Uji Forensik

<p>&nbsp;PALANGKA RAYA - Tim Kuasa Hukum Ujang-Jawawi menyatakan penetapan hasil musyawarah…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers