SAMPIT – Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman (Disperkim) Kotim telah mengusulkan kepada Pemkab dalam hal ini sekretaris daerah (Sekda), agar bisa mencari lima tenaga teknis yang dapat dipekerjakan di Satuan Organisasi Perangkat Daerah (SOPD) tersebut.
Kabid Prasarana, Sarana dan Utilitas Umum, Disperkim Kotim, Cok Orda Putra Legawa mengatakan, keterbatasan sumber daya manusia (SDM) ditambah dengan keterbatasannya anggaran membuat pihaknya tidak bisa melakukan pemeliharaan Penerangan Jalan Umum (PJU) secara maksimal.
”Kita sudah mengusulkan kepada sekda untuk menyiapkan paling tidak lima tenaga teknis yang bisa bekerja di Disperkim, karena kita sekarang memang kekurangan SDM untuk melakukan pemeliharaan dan itu hanya kita lakukan bertiga,” paparnya.
Orda mengatakan, baru-baru ini pihaknya juga sudah melakukan pemeliharaan secara rutin PJU, yang pada umumnya di fokuskan diruas-ruas jalan protokol.
“Kita utamakan di jalan-jalan protokol dulu karena keterbatasan anggaran. Pada intinya kita sudah melakukan pemeliharaan, tetapi kita juga menuntut kesadaran masyarakat untuk menjaga lampu-lampu di jalan, karena ini merupakan aset daerah yang harus kita jaga bersama,” imbuhnya.
Diakuinya, di beberapa lokasi seperti bundaran dan ruas jalan yang lain dalam kota, ada yang dengan sengaja mensabotase bolam PJU. (hgn/gus)