SAMPIT— Guna membina para Aparatur Sipil Negara (ASN) yang juga menjadi atlet lokal, Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) menggelar pekan olah raga. Kegiatan ini juga dalam rangka HUT Korp Pegawai Republik Indonesia (Korpri) ke-47.
Ada tiga cabang olah raga yang dipertandingkan, sekaligus mempersiapkan tim Korpri Kotim untuk bertanding di tingkat Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng).
Bupati Kotim, Supian Hadi yang hadir saat pembukaan menyampaikan, kegiatan olah raga bagi ASN ini cukup penting. Mengingat aktivitas pekerjaan yang cukup tinggi, maka tak ada salahnya kegiatan ini diagendakan rutin enam bulan sekali, dengan melibatkan Satuan Organisasi Perangkat Daerah (SOPD).
"Olah raga ini merupakan salah satu aktivitas penting yang harus dilaksanakan ASN, guna penyeimbang di aktivitas kerja yang tinggi," ujarnya, saat berada di GOR Habaring Hurung Sampit.
Selain itu lanjutnya, olah raga juga bisa untuk waktu bersantai, silaturahmi, selain itu tubuh juga tetap selalu sehat, sehingga ASN tidak mudah terkena penyakit. Terlebih ASN yang diatas usia 40 tahun, menurutnya harus mulai aktif berolahraga, meskipun hanya beberapa kali seminggu.
"Pembinaan ini juga tentunya untuk menghasilkan para atlet yang berprestasi, sehingga pretasi olah raga atlet ASN Kotim juga terus eksis di tingkat provinsi dan nasional," imbuh Supian Hadi.
Ketua Panitia Pekan Olahraga Korpri Kotim, Alang Arianto menjelaskan, tiga cabang olah raga yang dilombakan diantaranya Badminton, Bola Volly, dan Futsal. Tempat pelaksanaan diantaranya di GOR Habaring Hurung, GOR Indoor Bola Volly, dan lapangan Fajar futsal.
Ditambahkannya, kegiatan tersebut bertujuan untuk meningkatkan prestasi olah raga, menyiapkan atlet Korpri berprestasi dan sekaligus menjalin silaturahmi bersama dengan sesama ASN.
"Semoga kegiatan ini memberikan dampak positif bagi para atlet ASN, dan menggali potensi atlet baru yang ada di setiap SOPD, untuk memperkuat tim olah raga ASN Kotim," pungkasnya. (dc/gus)