SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

BARITO

Sabtu, 12 Januari 2019 14:04
Tiga Kantong Sabu Gagal Beredar di Tamiyang Layang
GAGAK BEREDAR: Kasat Narkoba AKP Dhani S menunjukkan barang bukti sabu yang berhasil diamankan dari tangan Arbillah alias Gundul alias Kai (50).( HUMAS POLRES FOR RADAR SAMPIT)

TAMIANG LAYANG – Jajaran Satuan Narkoba Polres Barito Timur berhasil menggagalkan peredaran narkotika golongan I jenis sabu dari tangan Arbillah alias Gundul alias Kai (50), warga jalan Bihman, Kecamatan Amuntai tengah Kabupaten Hulu Sungai Utara (HSU), Kalimantan Selatan.

Dari tangan pelaku, petugas mengamankan tiga kantong sabu ukuran besar dengan berat sekitar 14,01 gram. Pelaku diamankan Kamis (10/1), sekitar pukul 13.20 WIB di Jalan A Yani Km 5.

Kapolres Bartim AKBP Zulham Effendi melalu Kasat Narkoba AKP Dhani Sutirta mengatakan, penangkapan pengedar sabu tersebut berawal dari informasi masyarakat, bahwa seorang laki-laki dari Amuntai akan membawa sabu ke daerah Ampah Kota , Kecamatan Dusun Tengah.

”Pelaku membawa sabu tersebut menggunakan Taxi Colt. Setelah dilakukan pengintaian dari Kabupaten Tabalong, Kalsel, di TKP taxi tersebut dihentikan dan pelaku diamankan. Saat diperiksa, ditemukan tiga kantong sabu yang disimpan dalam kotak obat dalam kantong plastik hitam,” kata Dhani, Jumat (11/1).

Dia menambahkan, pihaknya masih melakukan pengembangan dan berkoordinasi dengan pihak kepolisian jajaran Polda Kalsel untuk menangkap jaringan pengedar sabu di wilayah Bartim.

”Kami masih lakukan pengembangan, berkoordinasi dengan jajaran Polda Kalteng, karena sabu ini masuknya dari Kalsel,” ujarnya.

Selain itu, petugas juga mengamankan uang tunai Rp 361.000, 1 buah bekas kotak obat, lembar kantong plastik hitam, tisu, dan plastik klip. Akibat perbuatannya, pelaku disangkakan Pasal 114 Ayat (2) Jo Pasal 112 Ayat (2) Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 35 Tahun 2009 tentang Narkotika. (apr/ign)

 


BACA JUGA

Jumat, 02 Mei 2025 15:12

Buka Peluang Pengiriman Sampah Daur Ulang Melalui Jelai

SUKAMARA - Rencana pembangunan TPS3R untuk proses pengolahan sampah di…

Jumat, 02 Mei 2025 15:11

Debit Air Sei Mapam Naik

SUKAMARA – Tingginya intensitas hujan membuat debit air Sungai Mapam…

Jumat, 02 Mei 2025 15:11

Bupati Lantik 226 CPNS dan 654 PPPK

NANGA BULIK - Bupati Lamandau Rizky Aditya Putra melantik 226…

Kamis, 24 April 2025 17:20

Lahan untuk Sekolah Rakyat Sudah Siap

NANGA BULIK - Pemerintah Kabupaten Lamandau siap mendukung program Sekolah…

Kamis, 24 April 2025 17:10

Perempuan Berjasa Terima Penghargaan

SUKAMARA - Gabungan Organisasi Wanita (GOW) Kabupaten Sukamara menggelar peringatan…

Kamis, 24 April 2025 17:09

Lahan Agrowisata Lapas Sukamara Panen Cabai

SUKAMARA - Program agrowisata di lahan Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Sukamara…

Rabu, 23 April 2025 17:18

Pemkab Rencanakan Bangun Embung di Sungai Pasir

SUKAMARA - Pemerintah Kabupaten Sukamara merespon positif terhadap usulan pembangunan…

Rabu, 23 April 2025 17:18

Wabup Buka Bimbingan Manasik Haji

NANGA BULIK  – Wakil Bupati Lamandau Abdul Hamid secara resmi…

Selasa, 22 April 2025 17:07

Maksimalkan Pelayanan Bagi Masyarakat dengan Fasilitasi yang Ada

SUKAMARA – Kendati gedung baru Puskesmas Jelai belum rampung, Bupati…

Selasa, 22 April 2025 17:06

Jalan Teruntum - Simpang Gajah Masuk Program Jangka Panjang

SUKAMARA - Pembangunan atau pembukaan ruas jalan Teruntum - Simpang…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers