SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

KOTAWARINGIN

Sabtu, 08 Juni 2019 10:38
Datang ke Sampit, Pendatang Harus Punya Tujuan Jelas
Kawasan Ikon Jelawat yang berada dekat dengan dermaga Pelabuhan Sampit.(DOK.USAY NOR RAHMAD/RADAR SAMPIT)

SAMPIT – Arus balik ke Kotawaringin Timur diprediksi lebih banyak dibandingkan arus mudik. Ini bisa terjadi karena para perantau mengajak saudara atau tetangga untuk ikut mengadu nasib di Bumi Borneo.

”Arus balik ini, pendatang dari luar daerah datang berbondong-bondong ke Kotim untuk mencari pekerjaan. Ini mesti ditangani pemerintah daerah,” kata Supriadi, Wakil Ketua DPRD Kotim.

Mereka yang datang dari luar daerah mesti punya tujuan yang jelas. Jika belum ada kepastian tempat bekerja dan tidak punya keahlian apapun, lebih baik tidak merantau ke Kotim.

“Kalau tidak ada skill, akan jadi beban bagi daerah itu sendiri,” tegas Supriadi.

Supriadi menyarankan Pemkab Kotim punya langkah antisipasi dengan melakukan  operasi yustisia. Pemkab juga perlu meminta laporan perusahaan besar swasta yang membawa karyawan dari luar.  

”Data harus disampaikan kepada pemerintah daerah untuk perencanaan dan pelaksanaan pembangunan daerah,” kata dia.

Pada arus mudik melalui jalur Pelabuhan Sampit tahun ini mencapai 22.761 penumpang yang dilayani PT Pelni dan PT Dharma Lautan Utama.  Pengguna jasa kebanyakan menuju Semarang dan Surabaya. Mulai H-15 Lebaran, PT Pelni mengoperasikan KM Kelimutu, KM Egon, KM Leuser, KM Lawit dan KM Binaiya dengan tujuan Semarang dan Surabaya. Kapasitas kapal sekitar 1.600 penumpang. (ang/yit)

 


BACA JUGA

Senin, 18 November 2024 12:32

Masyarakat Kompak Wujudkan Pilkada Damai

SAMPIT – Suasana penuh semangat dan keceriaan menyelimuti Taman Kota…

Senin, 11 November 2024 16:17

TBBR Siap Wujudkan Pilkada Damai 2024

KUALA PEMBUANG - Organisasi masyarakat adat yang tergabung dalam Tariu…

Jumat, 08 November 2024 10:40

Pemkab Lamandau Gelar Kejuaraan Voli Antarpelajar

NANGA BULIK – Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Lamandau menggelar…

Jumat, 08 November 2024 10:39

Sukamara Kembangkan Olahan Udang Vaname dan Bandeng

SUKAMARA - Dengan adanya lomba kreasi masakan khas Sukamara  berbahan…

Jumat, 01 November 2024 15:17

Apdesi Kotim Siap Bersinergi

SAMPIT – Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) menaruh harapan besar…

Rabu, 30 Oktober 2024 13:14

Dermaga Terapung Tempat Rekreasi dan Bongkar Muat

SUKAMARA - Keberadaan dermaga terapung atau kubus apung yang disediakan…

Jumat, 25 Oktober 2024 10:51

Dermaga Apung Dipasang di Kawasan Pelabuhan Pasar Inpres

SUKAMARA - Kawasan pelabuhan Pasar Inpres Sukamara mulai dilakukan penataan…

Rabu, 16 Oktober 2024 12:21

Pemdes Sekabupaten Sukamara Gelar Rakor

SUKAMARA - Kegiatan Rapat Koordinasi Evaluasi Pemerintahan Desa (Rakor Pemdes)…

Selasa, 15 Oktober 2024 13:05

Warga Diminta Patuhi Pelaksanaan Operasi Zebra

SUKAMARA – Kepolisian Resor (Polres) Sukamara melaksanakan apel gelar pasukan…

Jumat, 11 Oktober 2024 10:29

Debat Publik Paslon akan Digelar Dua Kali

SUKAMARA- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Sukamara akan melaksanakan debat…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers