SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

PALANGKA

Senin, 01 Juli 2019 10:47
Atur Jarak Kelahiran untuk Menghindari Risiko
TINJAU: Wakil Bupati Gumas Efrensia LP Umbing didampingi Kadisdalduk KB Isaskar meninjau layanan KB gratis di Taman Kota Kuala Kurun, pekan lalu.(ARHAM SAID/RADAR SAMPIT)

KUALA KURUN – Wakil Bupati Gunung Mas (Gumas) Efrensia LP Umbing meninjau pelayanan keluarga berencana (KB) gratis yang dilaksanakan oleh Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (Disdalduk KB) Gumas di Taman Kota Kuala Kurun.

”Layanan KB gratis ini sangat bermanfaat untuk masyarakat. Dengan mengikuti program KB, akan mengatur jarak kelahiran, membina ketahanan keluarga, serta meningkatkan keluarga kecil, bahagia, dan sejahtera,” ucap Efrensia, pekan lalu.

Menurut dia, mengatur jarak kelahiran sangat penting agar nantinya di masa kehamilan, seorang ibu mampu merawat bayi dengan baik dan terhindar dari berbagai risiko keguguran, berat bayi lahir rendah, dan kurangnya waktu ibu merawat anak.

”Ini bukannya kita membatasi masyarakat memiliki anak hanya dua, namun jarak kelahiran harus diatur agar tidak terlalu dekat. Ini dilakukan dengan pertimbangan kondisi fisik ibu merawat anaknya. Jangan belum sempat pulih dari melahirkan, sudah hamil lagi. Kasihan ibu dan anaknya itu,” tuturnya.

Dia pun meminta kepada kaum perempuan yang sedang hamil, agar merawat kandungan secara tepat, dengan memperhatikan asupan gizi sejak kandungan. Dengan asupan gizi yang optimal, maka anak yang dilahirkan akan sehat, cerdas, sempurna, dan terhindar dari stunting.

”Setiap ibu hamil harus mengonsumsi makanan dengan gizi seimbang, memeriksa kandungan minimal empat kali selama kehamilan, memberikan stumulasi pada janin dalam kandungan, serta wajib ikut posyandu dan bina keluarga balita setiap bulan,” tuturnya.

Pada kesempatan ini, Efrensia juga mengharapkan agar program kampung KB yang dicanangkan instansi terkait tidak hanya menjadi slogan semata, namun juga dijalankan dengan sungguh-sungguh, agar mampu menyejahterakan dan meningkatkan martabat masyarakat, sesuai visi dan misi yang dicanangkan.

”Keberadaan kampung KB harus menyejahterakan seluruh anggota keluarga, jarak kelahiran anak lebih teratur, anak-anak tidak ada yang stunting, bayi-bayi semua sehat dalam garis pertumbuhan yang normal,” ujarnya.

Sementara itu, Kepala Disdalduk dan KB Kabupaten Gumas Isaskar mengakui, melalui program KB tersebut, diharapkan para ibu-ibu dan anak menjadi sehat serta pintar. Program ini bukan melarang seorang ibu untuk hamil, tapi harus mengatur jarak kelahiran anak, dan mengatur jumlah anak yang diinginkan selama masa subur.

”Kami tidak membatasi anak itu harus dia, tetapi menyerahkan ke setiap keluarga mengenai jumlah anak yang mereka inginkan, tentunya disesuaikan dengan kemampuan ekonomi mereka,” katanya.

Dengan mengikuti program KB, seorang ibu akan sehat, anaknya juga akan sehat dan pintar, terhindar dari stunting, serta dengan KB akan mewujudkan keluarga bahagia dan sejahtera.

”Tentunya ini sesuai dengan misi Bupati dan Wakil Bupati Gumas, yakni terwujudnya Kabupaten Gunung Mas yang bermartabat, maju, berdaya saing, sejahtera, dan mandiri,” pungkasnya. (arm/yit)


BACA JUGA

Kamis, 28 Maret 2024 12:14

Optimalkan Roda Pemerintahan di 2024

PALANGKARAYA-Gubernur Kalimantan Tengah Sugianto Sabran,  memimpin  Rapat Koordinasi Optimalisasi…

Selasa, 26 Maret 2024 12:54

Realisasi PAD Kalteng Tahun 2023 Lebihi Target

PALANGKA RAYA- Wakil Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng) Edy Pratowo membacakan…

Kamis, 21 Maret 2024 12:25

Pasar Murah Stabilkan Harga Pangan dan Atasi Inflasi

KUALA KAPUAS – Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng), terus bergerak…

Kamis, 14 Maret 2024 12:28

Gubernur Ajak Masyarakat Agar Gemar Berbagi

PALANGKA RAYA- Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng) Sugianto Sabran,  mengajak masyarakat…

Kamis, 07 Maret 2024 13:13

Pemprov Dukung OJK dalam Pengembangan Ekonomi

PALANGKARAYA- Wakil Gubernur (wagub) Kalimantan Tengah (Kalteng) Edy Pratowo bersama…

Selasa, 05 Maret 2024 13:05

Pemprov Kalteng Persiapkan Festival Ramadan

PALANGKARAYA-Menyambut dan memeriahkan Bulan Ramadan 1445 Hijriah yang sebentar lagi…

Kamis, 29 Februari 2024 12:52

Pemprov Apresiasi FKUB Award

PALANGKARAYA- Wakil Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng) Edy Pratowo, menghadiri penyerahan…

Selasa, 27 Februari 2024 12:05

Dorong Pj Bupati dan Pj Walikota Majukan Pembangunan

PALANGKA RAYA-Wakil Gubernur (wagub) Kalimantan Tengah (Kalteng) Edy Pratowo, membuka…

Jumat, 23 Februari 2024 09:52

Wagub dan Kadis Diskominfo Hadiri Puncak HPN

JAKARTA-Wakil Gubernur (Wagub) Kalimantan Tengah (Kalteng)  Edy Pratowo bersama Kepala…

Selasa, 20 Februari 2024 13:06

Pemprov Terus Gelar Pasar Penyimbang

PALANGKA RAYA- Demi mengantisipasi kenaikan harga kebutuhan bahan pokok agar…
Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers