SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

KOTAWARINGIN

Senin, 02 September 2019 09:10
Upaya Promosikan Palangka Raya

Fairid Apresiasi Mountain Bike Rally Tour to Bukit Batu

TARAF NASIONAL : Walikota Palangka Raya Fairid Naparin bersama para pemenang Mountain Bike Rally Tour to Bukit Batu.(HUMAS PEMKOT)

PALANGKA RAYA – Wali Kota Palangka Raya Fairid Naparin melepas peserta Mountain Bike Rally Tour to Bukit Batu Palangka Raya. Selain kegiatan utama itu, sejumlah pejabat juga mengikuti sepeda santai, di antaranya Wakil Wali Kota Umi Mastikah, Dandim 1016 Plk, Kapolres, Kepala SOPD, dan para peserta, Sabtu (31/8).

Kegiatan itu mengambil rute Bumi Perkemahan Nyaru meteng dan finish di kawasan Wisata Sei Gohong. Fairid mengatakan, kegiatan tersebut skala nasional, sehingga dia menitikberatkan pada promosi sektor pariwisata di Palangka Raya melalui lomba sepeda gunung.

”Saya mengapresiasi event ini. Apalagi ini event tingkat nasional bertajuk mountain bike rally tour to Bukit Batu. Promosi (Palangka Raya) bisa sejalan,” ujarnya.

Menurut Fairid, promosi melalui event tersebut selaras dengan komitmennya meningkatkan pariwisata, sehingga dia menginginkan agar agenda tersebut bisa terus berlanjut setiap tahunnya. Tentunya dengan skala acara yang jauh lebih besar dan peserta yang lebih banyak.

”Saya yakin ini semakin memantapkan promosi untuk Palangka Raya. Apalagi peserta yang berpartisipasi tidak hanya berasal dari Kalteng, namun juga sejumlah provinsi lainnya. Ini juga bentuk komitmen saya dan memang salah satu visi dan misi pemerintahan kota saat ini,” kata Fairid.

Fairid menekankan, suksesnya kegiatan tersebut merupakan buah kepercayaan dari Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) RI bekerja sama dengan pemerintah kota, pemerintah provinsi, dan pihak terkait lain. Diharapkan kegiatan serupa bisa digelar lebih besar lagi.

Fairid menambahkan, pemerintah kota bersama pihak lain bisa membuat event lain. Tak hanya terkait olahraga, tetapi juga pendidikan, pariwisata, bahkan kesehatan, dan lainnya secara positif. ”Intinya, pemkot komitmen mendorong event bertaraf nasional digelar di Palangka Raya,” pungkasnya.

Sementara itu, Ketua Panitia Akhmad Januariansyah Bagan mengatakan, jalur lomba sepeda gunung yang harus ditempuh para peserta sepanjang 22 kilometer. Star dari Bumi Perkemahan Nyaru Menteng dan berakhir di lokasi wisata alam Sei Gohong. Lintasannya didominasi tanah, pasir, dan sedikit aspal.

”Peserta keseluruhan berjumlah sekitar 300 orang lebih. Terdiri dari peserta balapan atau race, serta fun bike. Dilaksanakannya kegiatan ini, untuk memperkenalkan olahraga sepeda gunung kepada masyarakat. Kami juga ingin menyampaikan Kalteng memiliki banyak lokasi yang bagus dan menantang untuk dijadikan lintasan,” pungkasnya.(daq/ign)


BACA JUGA

Senin, 18 November 2024 12:32

Masyarakat Kompak Wujudkan Pilkada Damai

SAMPIT – Suasana penuh semangat dan keceriaan menyelimuti Taman Kota…

Senin, 11 November 2024 16:17

TBBR Siap Wujudkan Pilkada Damai 2024

KUALA PEMBUANG - Organisasi masyarakat adat yang tergabung dalam Tariu…

Jumat, 08 November 2024 10:40

Pemkab Lamandau Gelar Kejuaraan Voli Antarpelajar

NANGA BULIK – Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Lamandau menggelar…

Jumat, 08 November 2024 10:39

Sukamara Kembangkan Olahan Udang Vaname dan Bandeng

SUKAMARA - Dengan adanya lomba kreasi masakan khas Sukamara  berbahan…

Jumat, 01 November 2024 15:17

Apdesi Kotim Siap Bersinergi

SAMPIT – Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) menaruh harapan besar…

Rabu, 30 Oktober 2024 13:14

Dermaga Terapung Tempat Rekreasi dan Bongkar Muat

SUKAMARA - Keberadaan dermaga terapung atau kubus apung yang disediakan…

Jumat, 25 Oktober 2024 10:51

Dermaga Apung Dipasang di Kawasan Pelabuhan Pasar Inpres

SUKAMARA - Kawasan pelabuhan Pasar Inpres Sukamara mulai dilakukan penataan…

Rabu, 16 Oktober 2024 12:21

Pemdes Sekabupaten Sukamara Gelar Rakor

SUKAMARA - Kegiatan Rapat Koordinasi Evaluasi Pemerintahan Desa (Rakor Pemdes)…

Selasa, 15 Oktober 2024 13:05

Warga Diminta Patuhi Pelaksanaan Operasi Zebra

SUKAMARA – Kepolisian Resor (Polres) Sukamara melaksanakan apel gelar pasukan…

Jumat, 11 Oktober 2024 10:29

Debat Publik Paslon akan Digelar Dua Kali

SUKAMARA- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Sukamara akan melaksanakan debat…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers