SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

SAMPIT

Senin, 10 Februari 2020 10:35
Melawan Kiamat Koran, Radar Sampit Terima Tiga Penghargaan Tertinggi

SAMPIT – Ramalan usang kematian koran digaungkan sejak beberapa tahun silam. Faktanya, hingga kini sebagian besar media cetak masih eksis dan kian berkibar meski sebagian memilih tutup. Inovasi dan kreasi jadi suatu keharusan bagi media cetak agar tetap bisa bertahan melawan kiamat koran.

Demikian benang merah yang bisa ditarik dari kegiatan pemberian penghargaan kepada sejumlah media cetak yang digelar Serikat Perusahaan Pers (SPS) di Banjarmasin, Jumat (7/2) lalu. Radar Sampit ikut menghadiri kegiatan itu dan diganjar sejumlah penghargaan prestisius.

Ketua Harian SPS Pusat Januar Primadi Ruswita mengatakan, media cetak saat ini mengalami masa disrupsi. Namun, sebagian justru masih bisa bertahan dengan menyajikan karya jurnalistik yang bernilai tinggi.

Januar mengapresiasi peserta yang telah mengirimkan karya jurnalistiknya untuk mengikuti ajang penghargaan yang digelar SPS setiap tahun tersebut. Menurutnya, hal itu sebagai salah satu cara media cetak bertahan di tengah gempuran teknologi.

Sementara itu, dalam ajang tersebut, Radar Sampit menerima tiga penghargaan sekaligus. Tak tanggung-tanggung, tiga penghargaan itu merupakan yang tertinggi, yakni kategori Indonesian Youth Media Award (IYRA), Indonesian Print Media Award, dan the best of investigation reporting newspaper.

Radar Sampit memenangkan emas (gold) dari semua penghargaan itu. Untuk kategori IYRA, dewan juri memberi apresiasi tinggi terhadap halaman Zetizen Radar Sampit yang terbit 3 November 2019 dengan judul konten, ”Membangun Kreativitas lewat Ketakutan”.

Selanjutnya, untuk IPMA, cover yang mendapat penghargaan adalah edisi 13 September 2019 yang menampilkan ilustrasi seorang anak menggunakan masker akibat pekatnya kabut asap. Cover itu diperkuat lagi dengan judul berita yang memberikan pesan mendalam, ”Tolong Selamatkan Kami”. Edisi itu membahas kabut asap yang menyelimuti sejumlah daerah di Kalteng yang belum ditangani secara serius.

Selanjutnya, the best of investigation reporting newspaper, dewan juri memberikan penghargaan gold untuk liputan khusus Radar Sampit yang terbit 7 September 2019. Liputan itu mengulas secara mendalam dan lengkap fenomena akar bajakah yang viral karena disebut-sebut bisa menyembuhkan kanker.

Khusus untuk penghargaan ketiga, Radar Sampit bersanding dengan media nasional yang juga menerima penghargaan serupa, yakni Kompas dan The Jakarta Post, serta satu media lokal Batam Pos. Radar Sampit berhasil menyisihkan ratusan media cetak lainnya yang tersebar di seluruh Nusantara.

Direktur Radar Sampit Siti Fauziah mengatakan, penghargaan yang diterima Radar Sampit jadi pemacu semangat untuk menampilkan karya-karya jurnalistik bernilai tinggi. Penghargaan itu bisa diraih berkat kerja sama tim yang solid.

”Dengan penghargaan yang diterima ini, juga ingin membuktikan bahwa Radar Sampit masih bisa bertahan di tengah disrupsi media cetak dengan menampilkan karya-karya terbaik yang diakui secara nasional. Ini juga berkat dukungan dan masukan pembaca setia Radar Sampit,” ujarnya. (ign)

 

loading...

BACA JUGA

Selasa, 29 April 2025 17:44

Kotim Lirik Pengolahan Lidah Buaya

SAMPIT — Dalam upaya meningkatkan potensi pertanian daerah, Pemerintah Kabupaten…

Selasa, 29 April 2025 17:43

Antisipasi Penumpukan Sampah, DLH Kotim Genjot Penataan TPA

SAMPIT – Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim)…

Selasa, 29 April 2025 17:43

Tingkatkan Produksi Sawit Tanpa Ekspansi Lahan

SAMPIT – Bupati Kotawaringin Timur (Kotim) Halikinnor menegaskan bahwa Indonesia…

Selasa, 29 April 2025 17:42

Gebyar PAUD Meriahkan Hardiknas 2025

SAMPIT — Semangat Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) 2025 di Kabupaten…

Senin, 28 April 2025 17:16

Tanamkan Daya Juang Anak-Anak

SAMPIT – Sebanyak 151 pelajar dari berbagai sekolah di Kabupaten…

Senin, 28 April 2025 17:16

Pererat Sinergi, Wabup Kotim Kunker ke Mempawah

SAMPIT – Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) terus mempererat hubungan…

Senin, 28 April 2025 17:15

Kepala Bapenda Kotim Ramadansyah

SAMPIT – Ikatan Bidan Indonesia (IBI) Cabang Kabupaten Kotawaringin Timur…

Senin, 28 April 2025 17:15

Bapenda Kotim Optimalkan Pendapatan Daerah

SAMPIT – Upaya meningkatkan pendapatan daerah terus digencarkan Badan Pendapatan…

Jumat, 25 April 2025 12:01

Wabup Kunjungan Kerja ke Pontianak

SAMPIT – Wakil Bupati Kotawaringin Timur (Kotim) Irawati melaksanakan kunjungan…

Jumat, 25 April 2025 12:00

Simulasi Karhutla Libatkan Ratusan Pelajar

SAMPIT – Ratusan pelajar di Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) ambil…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers