SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

PANGKALANBUN

Minggu, 23 Agustus 2020 19:26
Nanga Mua Gelar Beragam Lomba

Peringati HUT RI ke-75

LOMBA KARAOKE : Warga Desa Nanga Mua, Kecamatan Arut Utara, turut memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) RI ke-75 dengan berbagai jenis perlombaan. Kegiatan yang digelar di halaman gedung kesenian tersebut dilaksanakan mulai tanggal 3 -17 Agustus pekan lalu. (ISTIMEWA/RADAR PANGKALAN BUN)

ARUT UTARA - Warga Desa Nanga Mua, Kecamatan Arut Utara, turut memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) RI ke-75 dengan berbagai jenis perlombaan. Kegiatan yang digelar di halaman gedung kesenian tersebut dilaksanakan mulai tanggal 3 -17 Agustus pekan lalu. 

Kepala Desa Nanga Mua, Heriyanto mengatakan bahwa lomba ini bertujuan untuk menumbuhkembangkan kepedulian warga untuk memperingati hari kemerdekaan Republik Indonesia. Ia juga menuturkan, meski lomba kali ini dalam batas tertentu dan harus sesuai protokol kesehatan Covid-19 namun masyarakat tetap memberikan dukungan sepenuhnya. Hal itu terlihat pelaksanaan lomba selama dua pekan tetap berjalan sesuai yang direncanakan. 

"Mudahan-mudahan pada peringatan 17 Agustus ini kami (desa) mampu membangkitkan semangat masyarat tentang arti perjuangan para pahlawan kemerdekaan," ucap Heriyanto melalui telepon sellulernya, Sabtu (22/8) malam. 

Berbagai macam lomba yang digelar di antaranya lomba Catur, Badminton, Menembak, Volly, Kelihaian Sendal Bakiak, Tarik Tambang, Balap Karung dan Karaoke.Hal itu menjadi ajang dalam mencari bakat dan juga sebagai hiburan masyarakat mengingat pada tahun-tahun sebelumnya kegiatan seperti ini mulai sepi. Sehingga hiburan masyarakat harus dihidupkan kembali minimal pada event tahunan. "Selain mencari bakat juga memberikan hiburan satu tahun sekali kepada masyarakat," pungkas Heriyanto. (sam/sla)


BACA JUGA

Senin, 06 Januari 2025 17:58

Pemkab Kobar Rencanakan Perbanyak Videotron

PANGKALAN BUN – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kotawaringin Barat (Kobar) berencana…

Senin, 06 Januari 2025 17:55

Dorong Perbaikan Jalan Antar Desa di Pangkalan Banteng

PANGKALAN BUN – Kondisi jalan antar desa di Kecamatan Pangkalan…

Jumat, 03 Januari 2025 16:37

Awali Tahun 2025 Dengan Apel Pagi

PANGKALAN BUN – Memasuki hari pertama kerja tahun 2025, aparatur…

Jumat, 03 Januari 2025 16:32

Dewan Minta Pemkab Bereskan Antrean di SPBU

PANGKALAN BUN – Wakil Ketua I DPRD Kobar H Rudi…

Kamis, 02 Januari 2025 14:12

Pemkab Bakal Tertibkan Distribusi BBM Subdisi

PANGKALAN BUN - Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar) bakal mengambil…

Kamis, 02 Januari 2025 14:07

Masalah Listrik dan PJU Masih Jadi Sorotan

PANGKALAN BUN – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Kotawaringin…

Sabtu, 07 Desember 2024 20:50

Pawai Nasi Adab Jadi Puncak Perayaan HUT Kotawaringin Barat ke-65

PANGKALAN BUN – Pawai Nasi Adab, salah satu tradisi budaya…

Jumat, 06 Desember 2024 10:10

Pemkab Kampanye Pencegahan dan Pengendalian HIV-AIDS

PANGKALAN BUN - Kasus Human Immunodeficiency Virus (HIV) dan Acquired…

Rabu, 04 Desember 2024 18:58

Dispursip Kobar Luncurkan Buku Baru untuk Perkuat Literasi di Masyarakat Kotawaringin Barat

PANGKALAN BUN – Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (Dispursip) Kabupaten Kotawaringin…

Rabu, 04 Desember 2024 18:38

Dinas PUPR Kobar Akan Bangun Ring Kanal Atasi Banjir di Desa Rungun

PANGKALAN BUN – Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR)…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers