PANGKALAN BUN - Pemilik toko dan salon kecantikan di kawasan Jalan Tarmili, Kelurahan Sidorejo, Kecamatan Arut Selatan, Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar) digegerkan kemunculan seekor ular jenis sanca (Phyton Reticulatus) yang melintas di depan tempat usahanya, Sabtu (19/9) pukul 22.30 WIB.
Ular dengan panjang 4 meter dan diameter 2,5 inci serta berat 20 kilogram tersebut langsung dievakuasi tim rescue Pemadam Kebakaran Kobar yang meluncur ke lokasi sesaat setelah mendapat laporan warga.
Seorang pelanggan salon kecantikan, Dewi mengatakan bahwa ia sempat kaget ketika keluar dari salon. Saat itu ia melihat ular tersebut melintas di depannya. Seketika itu ia langsung kembali masuk dalam salon dan berteriak meminta tolong warga yang berada tidak jauh dari tempat tersebut. "Saya teriak meminta tolong kepada warga, ular tersebut berukuran besar dan sempat masuk ke dalam selokan (gorong-gorong)," ujarnya.
Mengingat bahwa ukuran ular tersebut terbilang besar, warga merasa kesulitan dan tidak mampu menjinakkan ular yang terkenal dengan belitan yang mematikan tersebut.
Kasatpol PP dan Damkar Kotawaringin Barat, Majerum Purni menceritakan sesaat setelah mendapat laporan warga, anggota rescue Damkar Kobar segera menuju ke lokasi untuk melakukan rescue terhadap ular tersebut. Tim rescue yang saat itu dibantu oleh beberapa petugas kepolisian kewalahan melakukan evakuasi lantaran ular besar tersebut masuk dalam selokan. "Tim hingga harus membongkar selokan yang terdapat di depan salon kecantikan tersebut dengan menggunakan linggis untuk mempermudah menangkapnya," terangnya.
Saat dilakukan penangkapan, ular tersebut membelit tangan anggota tim rescue dan berusaha mematuknya. Setelah kurang lebih 45 menit berupaya menjinakan binatang melata tersebut, tim akhirnya berhasil mengevakuasi dari dalam selokan dan memasukan ke dalam karung. "Ular tersebut kondisinya sehat dan rencananya hari ini akan diserahkan ke BKSDA SKW II Pangkalan Bun beserta hasil rescue sebelumnya," pungkasnya. (tyo/sla)