SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

PANGKALANBUN

Selasa, 20 Oktober 2020 09:42
Ratusan Warga Desa Suja Nikmati Hasil Sawit

Dari Lahan Kebun Penyerahan PT Pilar Wana Persada

PEMBAGIAN HASIL : Warga Desa Suja, Kecamatan Lamandau, Kabupaten Lamandau mulai menikmati hasil panen kebun kelapa sawit dari PT Pilar Wana Persada. Pundi-pundi rupiah itu mulai mengalir sejak perusahaan menyerahkan sekitar 125 hektare kebun mereka pada Juni lalu.(RIA MEKAR/RADAR PANGKALAN BUN)

NANGA BULIK - Masyarakat Desa Suja, Kecamatan Lamandau, Kabupaten Lamandau mulai menikmati hasil panen kebun kelapa sawit dari PT Pilar Wana Persada. Pundi-pundi rupiah itu mulai mengalir setelah perusahaan menyerahkan sekitar 125 hektare kebun mereka pada Juni lalu untuk dikelola pemerintah desa setempat.

"Sudah panen sejak Bulan Agustus. Hasilnya bulan itu mencapai 184 ton, senilai Rp 311 juta (kotor)," ungkap Sandang, Kepala Desa Suja, Senin (19/10).

Hasil panen perdana ini dibagikan ke seluruh warga per KTP. Jumlah warga yang menerima mencapai 426 orang dan masing-masing menerima sebesar Rp 300 ribu. "Pembagian direncanakan dua bulan sekali. Satu bulan dibagikan, satu bulan untuk perawatan dan pupuk. Karena kebun ini harus dirawat agar hasilnya juga berkepanjangan," tambahnya.

Menurutnya sawit ditanam tahun 2009 sehingga produktifitas sedang tinggi-tingginya jika perawatan bagus. "Masyarakat sangat berterimakasih dengan program ini, karena hasil panen dari lahan tersebut dapat membantu perekonomian masyarakat. Apalagi di masa pandemi Covid-19 ini, hasil yang diberikan akan sangat membantu," ungkapnya. (mex/soc/sla)

 


BACA JUGA

Sabtu, 01 November 2025 10:42

Infrastruktur Pedesaan Butuh Perhatian Pemerintah

PANGKALAN BUN – Fraksi Partai Gerindra DPRD Kabupaten Kotawaringin Barat…

Rabu, 29 Oktober 2025 13:21

DPRD Kobar Dorong Pemkab Perkuat Ketahanan Pangan

PANGKALAN BUN – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Kotawaringin…

Senin, 27 Oktober 2025 13:08

Fraksi Golkar Dorong Optimalisasi Pendapatan Daerah dan Evaluasi Bagi Hasil Sawit

PANGKALAN BUN – Fraksi Partai Golkar DPRD Kabupaten Kotawaringin Barat…

Jumat, 24 Oktober 2025 17:11

Komisi C DPRD Kobar Apresiasi DLH Aktif Tangani Pengelolaan Sampah hingga ke Desa

PANGKALAN BUN – Komisi C Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD)…

Rabu, 22 Oktober 2025 11:06

Fraksi Nasdem dan Gerindra Minta Pemkab Segera Tertibkan Distribusi BBM

PANGKALAN BUN – Antrean panjang kendaraan di sejumlah Stasiun Pengisian…

Senin, 20 Oktober 2025 11:52

Fraksi Gerindra Desak Rehabilitasi Ruang Kelas di SMPN 2 Arsel

PANGKALAN BUN – Fraksi Partai Gerindra DPRD Kabupaten Kotawaringin Barat…

Jumat, 17 Oktober 2025 11:52

Fraksi PAN-PKS Minta Pemkab Kobar Serius Tangani Anak Putus Sekolah

PANGKALAN BUN – Fraksi Partai Amanat Nasional (PAN) dan Partai…

Rabu, 15 Oktober 2025 12:54

Fraksi Demokrasi Bangsa Desak Pemkab Kendalikan Harga Elpiji 3 Kg

PANGKALAN BUN – Fraksi Demokrasi Bangsa DPRD Kabupaten Kotawaringin Barat…

Senin, 13 Oktober 2025 13:17

Fraksi PDIP Soroti Infrastruktur Jalan dan PJU di Kobar

PANGKALAN BUN – Fraksi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) DPRD…

Jumat, 10 Oktober 2025 16:10

BPR Marunting Sejahtera Didorong Perluas Layanan hingga ke Desa

PANGKALAN BUN – Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar) mengajukan Rancangan…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers