SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

PALANGKA

Sabtu, 16 Januari 2021 12:37
Hadapi Dampak Cuaca Ekstrem dan Bencana, Polda Kalteng Siapkan Personel
PENGECEKAN: Kapolda Kalteng Irjen Pol Dedi Prasetyo, didampingi Pejabat Utama Polda Kalteng, melakukan pengecekan kesiapan hadapi bencana, di Halaman Lapangan Dit Samapta Polda Kalteng, Jumat (15/1).(IST/RADARPALANGKA)

PALANGKA RAYA— Cuaca ekstrem diiringi curah hujan lebat di berbagai kabupaten maupun kota, sehingga berpotensi terjadi bencana di wilayah Kalimantan Tengah (Kalteng). Menjadikan aparat kepolisian melakukan kesiapsiagaan, untuk menghadapi ancaman bencana seperti banjir. Salah satunya menyiagakan puluhan personel Direktorat Sabhara dan Brimob dilengkapi berbagai fasilitas pendukung.

Apel kesiagaan itu dihadiri langsung Kapolda Kalteng Irjen Pol Dedi Prasetyo, didampingi Pejabat Utama Polda Kalteng, di Halaman Lapangan Dit Samapta Polda Kalteng, Jumat (15/1). Menekankan kepada personel untuk siaga dan seluruh armada siap menghadapi ancaman bencana, yang sewaktu - waktu bisa terjadi dan dialami.

Direktur Samapta Polda Kalteng Kombes Pol Susilo Wardono menekankan, hal tersebut dilakukan untuk pengecekan kesiapan alat dan pasukan, yang akan digunakan untuk menghadapi banjir di 2021.

"Apel Kesiapsiagaan ini selain dihadiri personel Dit Samapta Polda Kalteng, juga dihadiri personel Brimob Polda Kalteng, Polair Polda Kalteng dan Biddokkes Polda Kalteng. Secara umum personel sudah siap dengan berbagai strategis dan armada pendukung, seperti perahu karet dan pelampung serta lainnya," katanya.

Susilo menyampaikan pada kesempatan itu, Personel Dit Samapta menghadirkan empat unit mobil, 10 kendaraan bermotor (Ranmor), satu perahu dayung, dan peralatan SAR. Walaupun untuk saat ini kabupaten/kota yang berada di Kalteng, belum ada daerahnya yang terendam banjir akibat cuaca ekstrem yang belakangan ini terjadi.

“Intinya bersiaga, apalagi provinsi tetangga sudah mengalami banjir. Namun, untuk Kalteng belum ada terinformasi, tetapi apapun itu sudah siap dan pasukan sewaktu - waktu bisa digeser ke lokasi terdampak,” tegasnya.

Dia menekankan, masyarakat juga bisa mewaspadai berbagai bencana, sehingga jika ada hal - hal menjurus ke bencana segera dilaporkan, untuk ditindaklanjuti sesuai prosedur.

”Semua siaga dan semoga untuk di Kalteng tidak terjadi, walaupun beberapa hari ini selalu tinggi curah hujan, baik di Kota Palangka Raya dan kabupaten, apalagi debit air mulai meninggi,” tekannya.  

Susilo menambahkan, sejumlah sarana prasarana serta jumlah personel Dit Samapta Polda Kalteng selalu siap siaga, ketika ada terjadi bencana banjir yang melanda pemukiman warga.

"Siap menghadapi adanya bencana banjir yang melanda masyarakat, baik dari sarana prasarana dan jumlah personel yang dipersiapkan. Jadi sudah siap, termasuk dalam hal pencegahan Covid-19,” pungkasnya. (daq/dc)

 


BACA JUGA

Selasa, 08 September 2015 21:50

Ratusan PNS Masih Mangkir, Laporkan Harta Kekayaan

<p>SAMPIT &ndash; Sebanyak 240 Pegawai Negeri Sipil (PNS) atau Aparatur Sipil Negara di lingkup…
Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers