SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

SAMPIT

Rabu, 27 Januari 2021 14:47
AWAS!!! Pemalsu Rapid Test Bahayakan Orang Lain
RAPID TEST: Kapolres Kotim AKBP Abdoel Harris Jakin saat menunjukan barang bukti surat keterangan palsu hasil rapid test yang dibawa calon penumpang pesawat, Senin (25/1).(FAHRY/RADAR SAMPIT)

SAMPIT - Kapolres Kotim AKBP Abdoel Harris Jakin meminta kepada masyarakat tidak memalsukan surat keterangan hasil rapid test. Satu kasus pemalsuan rapid test sudah  

diungkap.

”Hasil rapid test palsu membahayakan diri sendiri maupun orang lain, juga ancaman hukuman cukup berat,” kata Jakin.

Warga yang ingin melakukan perjalanan wajib menunjukan surat keterangan sehat atau bebas korona berdasarkan rapid test dari PMI atau klinik kesehatan.

”Apabila ada yang ketahuan menggunakan surat keterangan hasil rapid test palsu, maka berhadapan dengan hukum,” tegasnya.

Sebelumnya, Polres Kotim telah menetapkan tiga orang tersangka dalam kasus pembuatan surat keterangan palsu hasil rapid test untuk perjalanan. Mereka adalah Moch Milchan, Abdul Kadir, dan Syaifudin.

Kasus ini bermula saat Moch Milchan dan istrinya akan melakukan perjalanan dari Sampit menuju Surabaya, mengunakan salah satu maskapai penerbangan. Saat di Bandara H Asan Sampit, keduanya diminta untuk menunjukan surat keterangan hasil rapid test. Saat diperiksa, petugas menemukan kecurigaan bahwa surat hasil rapid tes tersebut diduga palsu.

Selanjutnya, Moch Milchan diamankan dan dibawa ke Mapolres Kotim untuk dilakukan penyelidikan lebih lanjut. Hasilnya, dua rekan Moch Milchan pun ikut terseret dalam kasus pembuatan surat keterangan hasil rapid test palsu ini. (sir/yit)

 


BACA JUGA

Jumat, 22 November 2024 10:42

Harapan Baru Tingkatkan Kualitas Beras Lokal

SAMPIT – Pembangunan Rice Milling Plant (RMP) di Desa Lampuyang,…

Kamis, 21 November 2024 10:45

Kotim Raih Penghargaan dari Kementerian Pekerjaan Umum

SAMPIT -  Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim)  mendapatkan  nominasi  Program …

Rabu, 20 November 2024 10:37

Kotim Tingkatkan Kualitas SDM Pariwisata Lewat Pelatihan Sadar Wisata

SAMPIT -  Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) …

Selasa, 19 November 2024 10:49

Ratusan Peserta Tes CPNS Tidak Hadir

SAMPIT -  Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) Calon Pegawai Negeri Sipil…

Selasa, 12 November 2024 10:34

Guru Penggerak Dibekali Keterampilan Kepemimpinan

SAMPIT -  Balai  Guru  Penggerak  Provinsi  Kalimantan  Tengah  (Kalteng) …

Jumat, 08 November 2024 10:44

Tutupi Kekosongan Jabatan, Penuhi Kebutuhan Pegawai

SAMPIT – Penjabat (Pj) Sekretaris Daerah (Sekda) Kotawaringin Timur (Kotim)…

Rabu, 06 November 2024 09:58

Kotim Raih Bhumandala Award 2024

 SAMPIT -  Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim)  menorehkan prestasi gemilang di…

Selasa, 05 November 2024 10:34

Dana BLUD Rumah Sakit untuk Fasilitas, Gaji ASN Tetap Ditanggung Daerah

SAMPIT - Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim)  menyatakan bahwa dana…

Jumat, 01 November 2024 16:40

Puluhan Anggota TNI Aktifkan Identitas Kependudukan Digital

SAMPIT -  Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kabupaten Kotawaringin…

Rabu, 30 Oktober 2024 13:17

Pemkab Kotim Serius Terapkan SPBE

SAMPIT -  Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) mendapat apresiasi dari…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers