SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

PANGKALANBUN

Rabu, 14 September 2016 16:36
Minta Pertahankan Pasar Tembaga Indah
PASAR: Hj. Nurhidayah saat berbelanja kebutuhan Hari Raya Idul Adha di pasar Tembaga Indah beberapa waktu lalu.(IST/ RADAR PANGKALAN BUN)

PANGKALAN BUN - Wakil Ketua DPRD Kotawaringin Barat (Kobar) Hj Nurhidayah meminta keberadaan Pasar Tembaga Indah di Kelurahan Baru, Kecamatan Arut Selatan (Arsel), tetap dipertahankan. Harapan ini disampaikan saat kunjungannya ke Pasar Tembaga Indah untuk memantau harga kebutuhan pokok saat hari raya Iduladha.

Nurhidayah melihat potensi pasar tersebut sangat menjanjikan untuk menopang ekonomi masyarakat, terutama warga Kelurahan Baru.

"Karena itu dikelola Karang Taruna Bina Bhakti Kelurahan Baru, ini untuk menampung masyarakat sekitar dan untuk menjaga aset pemerintah daerah," ucap Nurhidayah belum lama ini.

Saat ini Karang Taruna Bina Bhakti mengelola lebih dari 350 pedagang pasar. Retribusi pedagang tersebut mencapai Rp 120 juta per bulan. "Bisa dibayangkan berapa banyak potensi PAD yang bisa disumbangankan ke kas daerah," tuturnya.

Sementara itu Ketua Karang Taruna Bina Bhakti Kelurahan baru yang juga merupakan pengurus Pasar Tembaga Indah Muhammad Ikhsan menyambut baik keinginan Nurhidayah. Saat ini jumlah perputaran uang di pasar yang dikelolanya tersebut mencapai RP 1 miliar per hari dan mampu menampung konsumen dari tiga kelurahan, yakni Raja, Raja Seberang, dan Kelurahan Baru.

"Retribusi  yang kita pungut dari pedagang itu Rp. 5.000 per pedagang tiap harinya. Itu sudah termasuk uang kebersihan, listrik, dan uang jaga malam," ungkap Ikhsan. (jok/yit)

 

 


BACA JUGA

Kamis, 18 Desember 2025 12:45

Komitmen Membangun Generasi Unggul, Astra Agro Salurkan Beasiswa Astra Cerdas kepada 202 Siswa di Desa Binaan

PANGKALAN BUN — PT Astra Agro Lestari Tbk (Astra Agro)…

Kamis, 04 Desember 2025 08:50

Astra Agro Perkuat Komitmen Tingkatkan Kesehatan Masyarakat di Kotawaringin Barat Melalui Program Astra Sehat

 PANGKALAN BUN – PT Astra Agro Lestari Tbk (Astra Agro)…

Jumat, 28 November 2025 12:00

Enam Fraksi Sepakati Tiga Raperda Ditetapkan Jadi Perda

PANGKALAN BUN – Setelah melalui proses pembahasan yang cukup panjang,…

Rabu, 26 November 2025 10:05

Minta Pemkab Lebih Perhatikan Guru di Pelosok

PANGKALAN BUN – Memperingati Hari Guru Nasional 2025, Ketua Komisi…

Senin, 24 November 2025 09:47

Sinergi Membangun Kobar, DPRD Harapkan Kolaborasi Antarinstansi Makin Solid

PANGKALAN BUN – Ketua DPRD Kotawaringin Barat (Kobar), Mulyadin, menekankan…

Rabu, 19 November 2025 12:59

DPRD Kobar Soroti Penurunan Voltase di Desa Melawen, Warga Keluhkan Kerusakan Peralatan Listrik

PANGKALAN BUN – DPRD Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar) menyoroti persoalan…

Selasa, 18 November 2025 13:27

APBD Turun Rp300 Miliar, OPD Diminta Sesuaikan Program

PANGKALAN BUN – Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Kabupaten…

Sabtu, 15 November 2025 10:05

Tiga Raperda Rampung Dibahas DPRD dan Pemkab Kobar

PANGKALAN BUN – Tiga Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) yang diajukan…

Rabu, 12 November 2025 12:43

Ketua DPRD Kobar Apresiasi Wajib Pajak Dukung Peningkatan PAD

PANGKALAN BUN – Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten…

Senin, 10 November 2025 12:28

DPRD Kobar Apresiasi Nikah Massal dan Pasar Murah di Arut Utara

PANGKALAN BUN – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Kotawaringin…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers