SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

KOTAWARINGIN

Sabtu, 15 Oktober 2016 11:23
Persesam Junior akan Berlaga di Liga Suratin
SIAP BELAGA:Tim Persesam Junior dan para pelatih dan offisial berfoto bersama asisten I Setda Kotim dan Kadisdik Kotim, sebelum diberangkatkan ke Palangka Raya, untuk mengikuti kompetisi Liga Suratin U-17.(SERA/ RADAR SAMPIT)

SAMPIT – Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Pemkab-Kotim) memberangkatkan total 20 orang yang tergabung dalam tim Persatuan Sepak Bola Sampit (Persesam) junior ke Palangka Raya. Keberangatan ini untuk mengikuti liga Suratin U-17  tingkat Provinsi Kalimantan Tengah, yang dimulai pada Sabtu (15/10) hari ini. 

Tim Persesam Junior yang diberangkatkan ini merupakan atlet sepak bola pelajar yang berasal dari tujuh sekolah di Kotim. Diantaranya dari SMAN 1 Sampit, SMAN 3 Sampit, SMAN 2 Sampit, SMAN 2 Mentaya Hilir Utara, SMAN 4 Sampit, SMKN 1 Kotabesi, dan MAN Sampit. 

“Mereka bermain tidak untuk membawa nama sekolah, melainkan untuk nama Kabupaten Kotim. Semuanya bersatu di ajang ini  sebagai perwakilan kabupaten Kotim,” ucap Asisten I Setda Kotim Sugian Noor, saat melepas keberangkatan mereka,  di halaman kantor bupati Kotim, Jumat (14/10). 

Dikatakannya pula, persiapan para pemain serta pelatih dalam menghadapi ajang ini bisa terbilang singkat, yaitu hanya 15 hari. Meski begitu, dirinya yakin para pemain persesam junior ini siap berlaga dan bisa tampil maksimal dalam pertandingan nanti. 

Sementara itu Kepala Dinas Pendidikan (Disdik) Kotim Suparmadi yang turut hadir  melepas tim Persesam junior ini juga menyambut baik keikutsertaan tim sepak bola junior andalan Kotim ini liga Suratin U-17. Sebab, dengan mengikuti ajang lomba keolahragaan seperti ini, dapat menunjukkan bahwa Kotim juga merupakan tempat dan gudangnya bibit olah ragawan. 

”Kita tidak mematok target, cukup agar mereka melakukan yang terbaik supaya para anak-anak dapat menunjukkan kemampuan dan prestasinya tanpa terbebani. Harapan ke depan, di Kotim ini bisa lahir olahragawan-olahragawan yang bisa  membanggakan daerah,” pungkasnya. (sei/gus)

 

 


BACA JUGA

Selasa, 15 April 2025 17:06

Rizky Siap Jalankan Amanah Rakyat Lamandau

NANGA BULIK - Bupati Lamandau Rizky Aditya Putra menegaskan komitmennya…

Senin, 14 April 2025 17:58

CFD Jadi Sarana Promosi Produk Unggulan

SUKAMARA - Car Free Day (CFD) resmi digelar di Sukamara.…

Jumat, 28 Februari 2025 17:43

Tahun Ini, Ditarget 250 Pelajar Dapatkan Beasiswa Kuliah

SUKAMARA - Bupati Sukamara Masduki mengatakan bahwa pemerintah daerah menargetkan…

Kamis, 27 Februari 2025 17:56

Dinkes Sosialisasikan Program Cek Kesehatan Gratis

NANGA BULIK - Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Lamandau sosialisasi tentang…

Senin, 18 November 2024 12:32

Masyarakat Kompak Wujudkan Pilkada Damai

SAMPIT – Suasana penuh semangat dan keceriaan menyelimuti Taman Kota…

Senin, 11 November 2024 16:17

TBBR Siap Wujudkan Pilkada Damai 2024

KUALA PEMBUANG - Organisasi masyarakat adat yang tergabung dalam Tariu…

Jumat, 08 November 2024 10:40

Pemkab Lamandau Gelar Kejuaraan Voli Antarpelajar

NANGA BULIK – Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Lamandau menggelar…

Jumat, 08 November 2024 10:39

Sukamara Kembangkan Olahan Udang Vaname dan Bandeng

SUKAMARA - Dengan adanya lomba kreasi masakan khas Sukamara  berbahan…

Jumat, 01 November 2024 15:17

Apdesi Kotim Siap Bersinergi

SAMPIT – Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) menaruh harapan besar…

Rabu, 30 Oktober 2024 13:14

Dermaga Terapung Tempat Rekreasi dan Bongkar Muat

SUKAMARA - Keberadaan dermaga terapung atau kubus apung yang disediakan…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers