KUALA KURUN – Gerbong pergantian jabatan di lingkup Kepolisian Resor (Polres) Gunung Mas (Gumas) kembali bergeser. Sebanyak lima perwira dimutasi, diantaranya Kabag Sumda, Kasat Intelkam, Kasat Sabhara, Kapolsek Kurun dan Kapolsek Manuhing. Serah terima jabatan dipimpin langsung oleh Kapolres Gumas AKBP Ardiansyah Daulay SIK.
Kelima perwira tersebut diantaranya, Kabag Sumda Kompol Hasanudin SH, MH digantikan oleh Kompol Agus Supriyono, Kasat Intelkam AKP Sugeng Rianto digantikan oleh AKP Revin Manggala Putra SIK, Kasat Sabhara Iptu Fadrik Yahya digantikan oleh AKP Iman Satoto, Kapolsek Kurun Iptu I Gede Arya Dharmika SIK digantikan oleh Iptu I Made Suta, dan Kapolsek Manuhing Ipda Sugeng Purwanto digantikan oleh Ipda Nanang Mauludi.
”Mutasi jabatan ini adalah hal biasa ditubuh Polri. Selain untuk penyegaran karena ada beberapa yang sudah lama dan juga untuk dinamis organisasi agar selalu segar terus,” ucap Kapolres, Rabu (16/11) pagi.
Dia pun menyampaikan ucapan terima kasih kepada para pejabat lama yang telah menjalankan tugasnya dengan baik, dan berharap mereka dapat menjalankan tugasnya dengan baik di tempat baru nantinya. Sedangkan kepada para pejabat baru, diminta untuk segera beradaptasi dengan situasi dan kondisi yang ada di wilayah hukum Kabupaten Gumas.
Ke depan, lanjut dia, untuk menunjang keberhasilan pelaksanaan tugas, pejabat baru diminta untuk membangun komunikasi dan kerja sama yang baik antar bagian, satuan, seksi, dan polsek jajaran, sehingga roda organisasi di Polres Gumas akan tetap berjalan ke arah yang lebih baik, sesuai dengan tuntutan dan dinamika perkembangan zaman.
”Namun, yang tidak kalah pentingnya adalah menjalin hubungan dan kemitraan yang baik dengan Pemerintah Daerah (Pemda) Gumas,” pungkasnya. (arm/fin)