KUALA KURUN – Anggota DPRD Kabupaten Gunung Mas (Gumas) Heri A Junas meminta PT Tajahan Antang Mineral (TAM) agar lebih berkontribusi dan memberi perhatian kepada masyarakat. Hal itu diungkapkannya pada perayaan Natal Gereja Kalimantan Evangelist (GKE) Hosiana di Desa Tumbang Tambirah, Kecamatan Kurun, Sabtu (17/12) malam.
”Kita ingin PT TAM yang beroperasi di wilayah Desa Tumbang Tambirah memiliki kontribusi dan memberikan perhatian kepada masyarakat Desa Tumbang Tambirah. Ini semua semata-mata untuk kesejahteraan masyarakat desa,” kata Heri.
Selain menyinggung perusahaan yang beroperasi di desa tersebut, pria yang akrab disapa Jo ini juga menaruh perhatian serius terhadap sound system GKE Hosiana yang kurang maksimal, sehingga pelaksanaan ibadah juga menjadi sedikit terganggu. Dia meminta kepala desa (kades) untuk menganggarkan pembelian sound system melalui alokasi dana desa (ADD).
”Agar pelaksanaan ibadah di gereja lebih khidmat, saya akan menyumbangkan mixer, microphone beserta kabel-kabelnya. Jika untuk keperluan ibadah, saya tidak akan segan-segan dan berpikir panjang untuk membantu, apa pun itu,” ujarnya.
Menurutnya, berbagi kasih untuk orang banyak merupakan hal penting dan tidak akan menyusahkan siapa saja yang melakukannya. Harta duniawi, lanjutnya, bukan hal yang utama, tapi kepentingan masyarakat banyak yang paling utama.
”Yang penting adalah kebutuhan primer, khususnya sandang terpenuhi dan keluarga sejahtera,” katanya.
Kegiatan itu juga dihadiri rombongan perwakilan GKE Estomihi, GKE Sion, GKE Pandahang, GKE Labehu Asi, GKE Penda Pilang. Hadir pula perwakilan jemaat GPT Tumbang Tambirah, GBI Tumbang Tambirah, dan perwakilan umat Katholik Tumbang Tambirah. (arm/ign)