SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

PALANGKA

Senin, 02 Januari 2017 10:41
Pemkab Gumas Gelar Perayaan Natal Gabungan
NYALAKAN LILIN: Bupati Gumas Arton S Dohong bersama sejumlah pejabat lainnya menyalakan lilin pada perayaan Natal Gabungan di Taman Kota Kuala Kurun, Sabtu (31/12).(ARHAM SAID/RADAR SAMPIT)

KUALA KURUN – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Gunung Mas (Gumas) menggelar Perayaan Natal Gabungan Korps Pegawai Republik Indonesia (Korpri), DPRD, Tentara Nasional Indonesia (TNI), Kepolisian Republik Indonesia (Polri), Tim Penggerak Pembinaan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK), Gabungan Organisasi Wanita (GOW), dan Dharma Wanita.

Bupati Gumas Arton S Dohong mengatakan, tema Natal tersebut merupakan refleksi dari kepedulian dan keprihatinan gereja dan umat kristiani terhadap berbagai persoalan yang sedang dialami oleh bangsa ini.

”Dengan kelahiran Yesus Kristus, mendorong kita untuk melakukan hal yang sama sebagaimana dia lakukan. Inilah semangat atau spiritualitas inkarnasi. Hal ini dapat kita wujudkan melalui upaya untuk menyikapi masalah kebangsaan,” kata Arton, Sabtu (31/12) malam.

Dalam perjuangannya, kata Arton, kehadiran juru selamat memberi kekuatan bagi umat manusia. Penyertaannya menumbuhkan sukacita dan harapan dalam mengusahakan hidup bersama yang lebih baik.

”Dengan perayaan Natal ini, kita berharap dapat menimba inspirasi, kekuatan, dan semangat baru bagi pelayanan dan kesaksian hidup, serta memberi dorongan untuk lebih berbakti dan taat kepada Allah dalam setiap pilihan hidup,” terangnya.

Dalam konteks tersebut, lanjut dia, mulai sekarang seluruh umat mempunyai beban tugas dan tanggung jawab yang sama, agar dalam setiap gerak langkah kehidupannya di dalam masyarakat, maupun birokrasi pemerintahan, selalu dapat menampilkan citra bijaksana, adil, dan tekun dalam beribadah.

”Lakukanlah tugas dan tanggung jawab yang terbaik semata-mata untuk kepentingan masyarakat,” tuturnya.

Dalam perayaan Natal gabungan ini, juga diberikan tali asih kepada 42 pensiunan PNS yang tergabung dalam Organisasi Persatuan Wredatama Republik Indonesia (PWRI) Kabupaten Gumas. Selain itu, juga diberikan kepada pendeta, pastor dan hamba tuhan. (arm/ign)


BACA JUGA

Selasa, 01 Juli 2025 11:51

Pemkot Targetkan Penurunan Pengangguran

PALANGKA RAYA - Wali Kota Palangka Raya Fairid Naparin memastikan,…

Selasa, 01 Juli 2025 11:50

Siap Mengawal Realisasi Aspirasi Masyarakat

PALANGKA RAYA - Ketua DPRD Kota Palangka Raya Subandi, memastikan…

Selasa, 01 Juli 2025 11:49

Walikota Inspeksi Pembangunan dan Perbaikan Infrastruktur

PALANGKA RAYA— Walikota Palangka Raya Fairid Naparin, memastikan pembangunan fisik…

Selasa, 01 Juli 2025 11:49

Harus Konsisten Perhatikan Kesejahteraan Guru

PALANGKA RAYA - Anggota Komisi III DPRD Kota Palangka Raya…

Selasa, 01 Juli 2025 11:46

Pendidikan Pilar Utama Pembangunan Daerah

PALANGKA RAYA — Penjabat Sekretaris Daerah (Pj Sekda) Kota Palangka…

Selasa, 01 Juli 2025 11:38

Ajak Masyarakat Terus Bersinergi dalam Pembangunan

PALANGKA RAYA – Wakil Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng) Edy Pratowo…

Selasa, 01 Juli 2025 11:38

Soroti Diskon Masuk THM untuk Mahasiswa

PALANGKA RAYA – Ketua Komisi III DPRD Kalimantan Tengah (Kalteng)…

Senin, 30 Juni 2025 17:41

Gelar Gebyar Muharram di Masjid Kubah Kecubung

PALANGKA RAYA — Memeriahkan Tahun Baru Islam di bulan Muharram…

Senin, 30 Juni 2025 17:40

Wujudkan Pemerataan Pembangunan dengan Bersinergi

PALANGKA RAYA - Wakil Ketua DPRD Kota Palangka Raya Nenie…

Senin, 30 Juni 2025 17:39

Tahun Baru Hijriah Momentum untuk Introspeksi dan Peningkatan Kualitas Diri

PALANGKA RAYA —Menyambut Tahun Baru Islam 1447 Hijriah, Pawai Muharram…
Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers