SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

KOTAWARINGIN

Jumat, 13 Januari 2017 08:55
Kotim Mulai Antisipasi Musim Kemarau
ANTISIPASI: Pemasangan pipa PDAM di Kotawaringin Timur, juga merupakan salah satu upaya mengantisipasi krisis air bersih saat musim kemarau.(DOK.RADAR SAMPIT)

SAMPIT – Tahun 2017 wilayah Kotim ini  diprediksi akan mengalami kemarau panjang. Hal ini disebabkan, gejala dari el-nino sudah mulai muncul di Kotim, sehingga bisa dipastikan akan mempengaruhi durasi musim kemarau tahun ini.

”Prediksi dari BMKG itu Februari puncak musim hujan, April sudah menurun dan Mei sudah menuju kemarau. Tapi sampai saat ini BMKG belum bisa memprediksi kapan lamanya kemarau tahun ini,” papar Plt Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kotim, Sendy, Kamis (12/1).

Menurutnya, menghadapi kemarau tersebut,  pihaknya harus siap dalam menanggulanginya. Salah satunya yang tengah mereka waspadai adalah, mencegah  adanya kebakaran lahan selama musim kemarau.

”Kita akan lakukan mitigasi pencegahan, itu yang kita utamakan. Kita harus cegah adanya pembakaran, bersama elemen-elemen serta instansi terkait yang ada di kabupaten ini. Dan kita akan saling berkoordinasi serta bekerjasama untuk melakukan mitigasi pencegahan kebakaran lahan,” imbuh Sendy.

Selain itu lanjutnya, mereka juga mulai gencar melakukan sosialisasi dalam upaya pencegahan kebakaran lahan. Terutama terhadap para petani yang biasanya membuka lahan masih dengan cara membakar. Meski begitu, dirinya meyakini bahwa saat ini, masyarakat sudah memiliki kesadaran untuk tidak melakukan pembakaran lahan.

”Selanjutnya yang kita waspadai adalah kekeringan dan  krisis air bersih. Sementara untuk asap, sudah kita upayakan pencegahan. Kalau kita berhasil dalam pencegahan, dipastikan tidak akan ada lagi bencana asap,” pungkas Sendy. (sei/gus)

 


BACA JUGA

Selasa, 15 April 2025 17:06

Rizky Siap Jalankan Amanah Rakyat Lamandau

NANGA BULIK - Bupati Lamandau Rizky Aditya Putra menegaskan komitmennya…

Senin, 14 April 2025 17:58

CFD Jadi Sarana Promosi Produk Unggulan

SUKAMARA - Car Free Day (CFD) resmi digelar di Sukamara.…

Jumat, 28 Februari 2025 17:43

Tahun Ini, Ditarget 250 Pelajar Dapatkan Beasiswa Kuliah

SUKAMARA - Bupati Sukamara Masduki mengatakan bahwa pemerintah daerah menargetkan…

Kamis, 27 Februari 2025 17:56

Dinkes Sosialisasikan Program Cek Kesehatan Gratis

NANGA BULIK - Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Lamandau sosialisasi tentang…

Senin, 18 November 2024 12:32

Masyarakat Kompak Wujudkan Pilkada Damai

SAMPIT – Suasana penuh semangat dan keceriaan menyelimuti Taman Kota…

Senin, 11 November 2024 16:17

TBBR Siap Wujudkan Pilkada Damai 2024

KUALA PEMBUANG - Organisasi masyarakat adat yang tergabung dalam Tariu…

Jumat, 08 November 2024 10:40

Pemkab Lamandau Gelar Kejuaraan Voli Antarpelajar

NANGA BULIK – Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Lamandau menggelar…

Jumat, 08 November 2024 10:39

Sukamara Kembangkan Olahan Udang Vaname dan Bandeng

SUKAMARA - Dengan adanya lomba kreasi masakan khas Sukamara  berbahan…

Jumat, 01 November 2024 15:17

Apdesi Kotim Siap Bersinergi

SAMPIT – Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) menaruh harapan besar…

Rabu, 30 Oktober 2024 13:14

Dermaga Terapung Tempat Rekreasi dan Bongkar Muat

SUKAMARA - Keberadaan dermaga terapung atau kubus apung yang disediakan…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers