SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

PALANGKA

Rabu, 15 Februari 2017 09:57
PERINGATAN!!! Feri Harus Sesuai Standar
FERI: Anggota DPRD Kabupaten Gumas Heri A Junas saat berada di feri penyeberangan yang ada di Desa Tumbang Hakau, Kecamatan Kurun, pekan lalu.(ARHAM SAID/RADAR SAMPIT)

KUALA KURUN – Anggota DPRD Kabupaten Gunung Mas (Gumas) Heri A Junas mengharapkan agar fasilitas di seluruh feri penyeberangan di wilayah itu sesuai dengan standar keselamatan, seperti memiliki pelampung.

”Kita minta agar seluruh feri penyeberangan sesuai dengan standar keselamatan. Untuk itu, kepada Dinas Perhubungan (Dishub) Gumas agar rutin melakukan pemeriksaan,” kata pria yang akrab disapa Joe ini, pekan lalu.

Menurut politikus PKPI ini, feri penyeberangan merupakan alat transportasi yang sangat penting bagi sebagian masyarakat Bumi Habangkalan Penyang Karuhei Tatau. Pasalnya, dengan menggunakan transportasi tersebut, masyarakat dapat menghemat waktu dalam bepergian dari satu desa ke desa yang lain.

”Intinya, keselamatan para penumpang adalah hal terpenting. Jangan sampai terjadi kecelakaan feri penyeberangan seperti di daerah lain,” kata anggota Komisi I DPRD Gumas ini.

Sebelumnya, Kabid Lalu Lintas Angkutan Sungai, Danau, dan Penyeberangan (LLASDP) Dishub Gumas Merson Miden mengatakan, pihaknya rutin melakukan pemeriksaan terhadap feri penyeberangan yang beroperasional di wilayah Gumas tiga bulan sekali.

”Pemeriksaan rutin kita lakukan untuk memastikan keamanan dan pelayanan feri penyeberangan tersebut. Hal itu patut dikedepankan, mengingat sangat erat kaitannya dengan keselamatan dan kenyamanan masyarakat,” katanya. Dia mengingatkan seluruh pengelola feri agar mengedepankan kelayakan dan pelayanan kepada masyarakat. (arm/ign)


BACA JUGA

Kamis, 09 Januari 2025 17:58

Dukung Program Cetak Sawah dan Swasembada Jagung di Kalteng

PALANGKA RAYA - Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng) pada tahun 2025…

Kamis, 09 Januari 2025 17:58

Kolaborasi Membangun Daerah Bersama TNI

PALANGKA RAYA - Ketua DPRD Kalimantan Tengah (Kalteng) Arton S…

Kamis, 09 Januari 2025 17:50

Persiapkan Anggaran Makan Siang Gratis di Kalteng

PALANGKA RAYA – Wakil Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng) Edy Pratowo,…

Kamis, 09 Januari 2025 17:49

Dorong Peningkatan PAD untuk Kesejahteraan Masyarakat

PALANGKA RAYA – Wakil Ketua DPRD Kalimantan Tengah (Kalteng) Riska…

Selasa, 07 Januari 2025 12:46

Pemprov Dukung Program Kampung Wisata di Puntun

PALANGKA RAYA- Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng) Sugianto Sabran menyatakan pemerintan…

Selasa, 07 Januari 2025 12:45

Perlu Sinergi Lintas Sektor untuk Perangi Narkoba dan Judol

PALANGKA RAYA – Sekretaris Komisi II DPRD Kalimantan Tengah (Kalteng)…

Senin, 06 Januari 2025 17:53

Inginkan Nyaru Menteng Jadi Objek Wisata Nasional

PALANGKA RAYA – Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng), Sugianto Sabran, memastikan…

Senin, 06 Januari 2025 17:48

Peningkatan Infrastruktur Dorong Kesejahteraan Masyarakat

PALANGKA RAYA - Anggota Komisi III DPRD Kalimantan Tengah (Kalteng)…

Jumat, 03 Januari 2025 16:41

Kejar Realisasi Program Pembangunan

PALANGKA RAYA - Anggota Komisi II DPRD Palangka Raya Wahid…

Jumat, 03 Januari 2025 16:39

Sambut Tantangan 2025 dengan Apel Gabungan

PALANGKA RAYA – Pemerintah Kota Palangka Raya menggelar Apel Besar…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers