SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

PANGKALANBUN

Rabu, 15 Februari 2017 11:09
Dukung Haul Kiai Gede Jadi Agenda Pemkab
ZIARAH: Pj Bupati Kobar Nurul Edy didampingi Kapolres, Ketua DPRD, Kajari Pangkalan Bun, dan sejumlah pejabat lainnya saat melakukan ziarah ke makam Kiai Gede.(GUSTI HAMDAN/RADAR PANGKALAN BUN)

KOTAWARINGIN LAMA – Ketua DPRD Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar) Triyanto menyambut baik dan mendukung kegiatan haul Kiai Gede yang digelar rutin setahun sekali oleh pengurus makam Kiai Gede Kotawaringin Lama (Kolam) dan pemerintahan kecamatan setempat.

Selain agenda utamanya kegiatan keagamaan, juga sebagai sarana untuk meningkatkan hubungan silaturahmi umat dari berbagai daerah. Baik di Kobar ataupun dari luar Kobar, serta mendukung program pemerintah yang akan menjadikan Kecamatan Kolam sebagai tujuan wisata religi.

”Kami berharap di kemudian hari haul Kiai Gede yang diselanggarakan Pemkab, bukan lagi kecamatan,” ucap Triyanto, usai mendampingi Pj Bupati Kobar Nurul Edy ziarah ke makam Kiai Gede, Minggu (12/2) lalu.

Pernyataan agar Pemkab Kobar memperhatikan dan terlibat pada agenda haul Kiai Gede ini juga pernah dilontarkan Triyanto saat menghadiri Haul Kiai Gede yang ke-8 pada April tahun lalu.

Saat itu, dia mengatakan, pada pelaksanaan haul ke-9, pemkab harus perhatian terhadap kegiatan itu sembari menegaskan DPRD Kobar berkomitmen mendukung acara yang luar biasa untuk wisata religi yang penuh makna positif dan mampu menyedot ribuan jamaah dari seluruh penjuru Kobar dan sekitarnya.

Sementara itu, Pj Bupati Kobar Nurul Edi sependapat dengan saran yang disampaikan Ketua DPRD Kobar agar Haul Kiai Gede menjadi agenda Pemkab Kobar. ”Saya sependapat dengan hal ini, tinggal kita tingkatkan saja koordinasinya,” ujar Nurul.

Menurutnya, Haul Kiai Gede dan peninggalan sejarah serta budaya di Kolam juga bisa menjadi andalan Kobar dalam mendongkrak kunjungan wisata. ”Ternyata di samping Tanjung Puting, ada destinasi wisata religi yang mempunyai nilai sejarah yang sangat luar biasa,” tandasnya. (gst/ign)


BACA JUGA

Jumat, 24 Oktober 2025 17:11

Komisi C DPRD Kobar Apresiasi DLH Aktif Tangani Pengelolaan Sampah hingga ke Desa

PANGKALAN BUN – Komisi C Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD)…

Rabu, 22 Oktober 2025 11:06

Fraksi Nasdem dan Gerindra Minta Pemkab Segera Tertibkan Distribusi BBM

PANGKALAN BUN – Antrean panjang kendaraan di sejumlah Stasiun Pengisian…

Senin, 20 Oktober 2025 11:52

Fraksi Gerindra Desak Rehabilitasi Ruang Kelas di SMPN 2 Arsel

PANGKALAN BUN – Fraksi Partai Gerindra DPRD Kabupaten Kotawaringin Barat…

Jumat, 17 Oktober 2025 11:52

Fraksi PAN-PKS Minta Pemkab Kobar Serius Tangani Anak Putus Sekolah

PANGKALAN BUN – Fraksi Partai Amanat Nasional (PAN) dan Partai…

Rabu, 15 Oktober 2025 12:54

Fraksi Demokrasi Bangsa Desak Pemkab Kendalikan Harga Elpiji 3 Kg

PANGKALAN BUN – Fraksi Demokrasi Bangsa DPRD Kabupaten Kotawaringin Barat…

Senin, 13 Oktober 2025 13:17

Fraksi PDIP Soroti Infrastruktur Jalan dan PJU di Kobar

PANGKALAN BUN – Fraksi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) DPRD…

Jumat, 10 Oktober 2025 16:10

BPR Marunting Sejahtera Didorong Perluas Layanan hingga ke Desa

PANGKALAN BUN – Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar) mengajukan Rancangan…

Kamis, 09 Oktober 2025 11:00

Enam Fraksi Sepakat Bahas Tiga Ranperda Usulan Eksekutif

PANGKALAN BUN – Enam fraksi di Dewan Perwakilan Rakyat Daerah…

Senin, 06 Oktober 2025 17:15

Rumah Kos dan Barak Akan Diatur Melalui Perda

PANGKALAN BUN – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Kotawaringin…

Jumat, 03 Oktober 2025 11:14

DPRD Kobar Minta Pengawasan Program MBG Ditingkatkan

PANGKALAN BUN – Ketua DPRD Kotawaringin Barat (Kobar) Mulyadin meminta…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers