SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

PALANGKA

Jumat, 24 Februari 2017 09:50
Jika Target PAD Tidak Tercapai, Kepala OPD Layak Dicopot
HADIRI KEGIATAN: Ketua DPRD Kabupaten Gumas H Gumer saat menghadiri sebuah kegiatan di GPU Damang Batu, belum lama ini.(ARHAM SAID/RADAR SAMPIT)

KUALA KURUN – Seluruh perangkat organisasi perangkat daerah (OPD) dan camat di lingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Gunung Mas (Gumas) telah menandatangani dokumen pakta integritas dengab Bupati Gumas dan pernyataan kesanggupan pencapaian target pendapatan asli daerah (PAD) tahun anggaran 2017.

Menyikapi hal itu, Ketua DPRD Gumas H Gumer mengatakan, dalam pencapaian PAD tahun 2017, semua OPD yang bersangkutan harus mencapai target maupun pelaksanaannya.

”Apabila ada di dalam pakta integritas yang diwajibkan Bupati untuk OPD dan camat, baik itu mengenai target maupun pelaksanaannya tidak tercapai, harus ada konsekuensinya,” ucap Gumer, Rabu (22/2).

Konsekuensinya, lanjut Gumer, Kepala OPD yang bersangkutan harus dipindahkan atau dicopot dari jabatannya. Kalau tidak tercapai, itu artinya yang bersangkutan tidak mampu melaksanakan pencapaian target yang sudah ditandatangani dalam pakta integritas tersebut.

”Ini artinya kepala OPD yang bersangkutan tidak mampu melaksanakan kegiatan yang ada, sehingga target PAD tidak mencapai target. Untuk itu, harus dipindahkan atau dicopot dari jabatannya,” ujar politikus PDIP ini.

Dia meminta agar penandatanganan pakta integritas tersebut jangan hanya dianggap sebagai kegiatan seremonial saja. Akan tetapi, sangat diharapkan benar-benar terwujud dalam bentuk nyata, karena PAD akan berimbas pada pembangunan di Bumi Habangkalan Penyang Karuhei Tatau ini.

”Kita harapkan kegiatan ini jangan dianggap sebagai seremonial saja, tapi harus dibuktikan dengan kerja keras, keuletan, dan kegigihan, sehingga target PAD bisa tercapai,” ujarnya.

Terkait penandatanganan yang dilakukan seluruh Kepala OPD dan camat, pihaknya mendukung langkah yang diambil Bupati Gumas. Itu sebagai motivasi bagi kepala OPD agar bekerja lebih keras dan giat lagi.

”Kita sangat mendukung hal tersebut, karena semua itu untuk memotivasi kepala OPD bekerja keras dalam rangka menggapai target PAD yang dibebankan kepada OPD tersebut,” pungkasnya. (arm/ign)


BACA JUGA

Selasa, 08 September 2015 21:50

Ratusan PNS Masih Mangkir, Laporkan Harta Kekayaan

<p>SAMPIT &ndash; Sebanyak 240 Pegawai Negeri Sipil (PNS) atau Aparatur Sipil Negara di lingkup…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers