SAMPIT – UPT Dinas Pendidikan Kecamatan Mentaya Hulu mengapresiasi PT Kuala Lumpur Kepong (KLK) melalui anak perusahaannya PT Karya Makmur Abadi (KMA) dalam membantu meningkatan dunia pendidikan. Kamis (2/3) lalu, PT KMA menyerahkan bantuan satu unit komputer dan dua unit printer kepada UPT Dinas Pendidikan Kecamatan Mentaya Hulu.
Kepala UPT Dinas Pendidikan Kecamatan Mentaya Hulu Al Irsad S.Pd mengatakan, penyerahan bantuan dilakukan Direktur Operasional PT KLK Abdurrahman Bin Othman melalui Manager Senior PT KMA Taharudin. Menurut Irsad, bantuan tersebut sangat bermanfaat dalam membantu peningkatan kerja pihak UPT Dinas Pendidikan.
“Saya apresiasi bantuan yang diberikan PT KMA lewat program CSR-nya. Peralatan ini akan bermanfaat untuk peningkatan pelayanan administrasi kepada para guru dan kepala sekolah yang berada di bawah naungan UPT Dinas Pendidikan Mentaya Hulu,” kata Irsad.
Salah satu penilik PNFI di UPT Dinas Pendidikan Kecamatan Mentaya Hulu Agus Saptono SPd menambahkan, kepedulian perusahaan dalam peningkatan dunia pendidikan di Kecamatan Mentaya Hulu sudah berjalan lama. Sebelumnya pihak perusahaan membantu meubelair untuk SDN 1 Tumbang Sapri. Selain itu juga memberikan bantuan instentif kepada guru honor yang berada di SDN 1 Tumbang Sapiri dan SDN 1 Pematang.
“Mudah-mudahan kerjasama ini bisa terus berlanjut. Dan upaya UPT Disdik Kecamatan Mentaya Hulu dalam peningkatan pendidikan bisa berjalan maksimal,” ucapnya. (ton/sos)