SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

PALANGKA

Senin, 20 Maret 2017 09:26
Pelantikan di Tempat Terbuka Diapresiasi, Ini Alasannya
BERSALAMAN: Ketua DPRD Gumas H Gumer bersalaman dengan tamu undangan yang hadir pada pelantikan pengurus DPD Golkar Kabupaten Gumas, di Taman Kota Kuala Kurun, Minggu (19/3).(ARHAM SAID/RADAR SAMPIT)

KUALA KURUN – Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Gunung Mas (Gumas) H Gumer dan anggota DPRD Kabupaten Gumas Rodie A Dohong menghadiri pelantikan dan pengukuhan pengurus Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Golongan Karya (Golkar) Kabupaten Gumas Periode 2016-2019.

”Kami sangat menyambut baik kegiatan yang dilakukan di tempat terbuka, tepatnya di Taman Kota Kuala Kurun, sehingga dapat dilihat masyarakat luas yang hadir,” kata Gumer, Minggu (19/3).

Kehadirannya, kata dia, dalam kapasitasnya sebagai Ketua DPRD Gumas.”Karena ada undangan, saya dengan kapasitas sebagai Ketua DPRD Gumas, menghadiri acara ini,” tuturnya.

Di DPRD Gumas, lanjut dia, antara satu anggota dengan anggota lainnya saling membaur. Hal tersebut merupakan pembelajaran politik di Gumas kepada masyarakat, bahwa perbedaan partai jangan sampai menimbulkan perpecahan.

”Kami berharap ke depan hubungan Partai Golkar tetap baik dengan seluruh pihak, termasuk dengan PDIP,” ujarnya. (arm/ign)


BACA JUGA

Selasa, 08 September 2015 21:50

Ratusan PNS Masih Mangkir, Laporkan Harta Kekayaan

<p>SAMPIT &ndash; Sebanyak 240 Pegawai Negeri Sipil (PNS) atau Aparatur Sipil Negara di lingkup…
Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers