SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

KOTAWARINGIN

Selasa, 04 April 2017 08:23
Jalan Sudirman Seperti Ingin Diperbaiki, Tapi Kapan???
Anggota Komisi IV DPRD Kotim Jabiden Nadeak

SAMPIT- Anggota Komisi IV DPRD Kotim Jabiden Nadeak mengungkapkan, beberapa ruas jalan Sudirman di sekitar kawasan Islamic Center kilometer 3,5 Sampit tidak aman bagi pengendara. Menurutnya, adanya pengerukan aspal di jalur itu bisa menimbulkan bahaya apabila tidak segera ditambal.

”Jalan itu jadi rusak dan sampai saat ini  tidak ada progress perbaikan. Memang jalan  itu  sepertinya mau diperbaiki, tetapi kapan?,” ungkapnya kepada Radar Sampit, Senin (3/4) kemarin.

Nadeak mengatakan, pada dasarnya jalan raya dibangun dengan memperhitungkan  faktor utama yakni keselamatan  pengguna jalan, baik itu kendaraan besar dan roda dua.  Untuk menghindari  kecelakaan lalu lintas ditegaskannya jalan itu harus segera diperbaiki.  Selain itu lanjutnya, akses jalan tersebut menuju lokasi perkantoran  dan juga jalur pelajar untuk pergi dan pulang sekolah.

”Jalan di kilometer 3 itu sudah kurang lebih  satu  bulan ini  bekas galian, dan nampaknya berlobang  dansaya tegaskan  ini bisa  menjadi penyebab kecelakaan, karena kendaraan satu sama lain berebut jalan yang mulus namun sempit,” pungkasnya.

Ditambahkannya, kendati perbaikan jalan itu ranah pemerintah provinsi, namun alangkah baiknya Pemkab Kotim bisa bekerja sama memperbaiki jalan tersebut.  ”Saya sering melewati jalur itu, jadi kondisinya setiap hari itu sangat rawan. Jadi sebelum jatuh korban hendaknya diperbaiki,”tandas Politikus Partai Nasdem ini. (ang/gus)


BACA JUGA

Jumat, 19 April 2024 11:08

Pj Bupati Seruyan Hadiri Entry Meeting BPK RI

KUALA PEMBUANG - Penjabat (Pj) Bupati Seruyan Djainuddin Noor menghadiri…

Rabu, 17 April 2024 10:12

Pasca Libur Idufitri, Pj Bupati Sidak Pelayanan Publik

KUALA PEMBUANG– Dengan berakhirnya masa libur Panjang dan cuti bersama…

Senin, 15 April 2024 12:54

Pemkab Seruyan Terus Tambah Jumlah Nakes

KUALA PEMBUANG- Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Seruyan tahun demi tahun terus…

Senin, 08 April 2024 13:55

DPKP Seruyan Melayani Panggilan Masyarakat

KUALA PEMBUANG- Selain menjalankan tugas sebagai petarung dalam melawan kebakaran,…

Jumat, 05 April 2024 12:08

Pj Bupati Lepas Rombongan Mudik Lebaran Gratis

KUALA PEMBUANG - Penjabat (Pj) Bupati Seruyan Djainuddin Noor melepas…

Rabu, 03 April 2024 12:44

Pj Bupati Pastikan Ketersediaan Bahan Pokok Aman

KUALA PEMBUANG - Penjabat (Pj) Bupati Seruyan Djainuddin Noor bersama…

Senin, 01 April 2024 14:14

Pj Bupati Ajak Masyarakat Saling Memaafkan dan Makmurkan Masjid

KUALA PEMBUANG- Penjabat (Pj) Bupati Seruyan Djainuddin Noor bersama sejumlah…

Kamis, 28 Maret 2024 12:13

Pemkab Seruyan Ajukan RPJPD 2025-2045

KUALA PEMBUANG- Penjabat (Pj) Sekretaris Daerah (Sekda) Bahrun Abbas mengikuti…

Rabu, 27 Maret 2024 12:11

Pemkab Seruyan Gelar Pasar Murah di 2 Kelurahan

KUALA PEMBUANG- Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Seruyan, kembali melakukan aksi menekan…

Senin, 25 Maret 2024 12:11

Usaha Jasa Kutip Sampah Dinilai Prospektif

SUKAMARA – Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Sukamara Fakhmi Rizali…
Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers